GadgetSquad – Smartphone iPhone XS yang diluncurkan pada 2018 adalah smartphone pertama dari perusahaan yang hadir dengan penyimpanan internal 512 GB, termasuk model teringgi iPhone 12. Namun, tampaknya hal ini bisa berubah mulai tahun depan, kabarnya iPhone 13 akan memiliki kapasitas yang lebih tinggi.

Pembocor informasi speksifikasi ponsel baru Jon Prosser–dengan reputasi bocoran yang akurat–telah mengisyaratkan bahwa model iPhone 13 yang diluncurkan tahun depan bisa memiliki opsi penyimpanan internal 1 TB, seperti dikutip, Gizmochina, 28 Oktober 2020

Sebenarnya, penyimpanan 512 GB sudah lebih dari cukup untuk pengguna biasa dan sebagian besar pengguna bahkan tidak akan datang untuk memperbanyaknya. Namun, dengan kemajuan teknologi kamera, pengambilan gambar dan video membutuhkan lebih banyak penyimpanan, dan pengguna yang biasa merekam video banyak bisa memanfaatkan opsi penyimpanan 1 TB.

Sejauh ini, Apple telah membatasi pengguna iPhone untuk merekam video pada 4K 60FPS, ttapi untuk smartphone generasi mendatang, perusahaan bisa mengenalkan dukungan untuk perekaman video 8K, mirip dengan yang ditawarkan Samsung pada seri Galaxy S20.

Baru-baru ini, dilaporkan bahwa model iPhone 13 mendatang akan ditenagai oleh Apple A15 Bionic yang akan diproduksi oleh TSMC menggunakan node NP5 5nm. Sebelumnya, dikatakan bahwa ponsel akan tetap memiliki notch lebar di bagian atas layar untuk menampung sensor yang menghadap ke depan, tapi kemungkinan akan lebih tipis.

Namun, peluncuran Apple iPhone 13 hampir setahun lagi, jadi detail informasi dari perangkat terbut akan benar-benar muncul beberapa bulan mendatang.