GadgetSquad.id – Sementara “perang pengisian daya” telah meningkat dalam dua tahun terakhir mencapai kecepatan 160W, Samsung telah menghindar, dan hanya mendukung solusi hingga 25W pada ponselnya. Sekarang, pembocor informasi spesifikasi ponsel baru, IceUniverse, mengungkap bahwa Galaxy Z Flip3 yang akan mendukung kecepatan pengisian 15W.
Bocoran tersebut sama dengan laporan di dalam daftar sertifikasi 3C, yang juga mengkonfirmasi pengisian 15W pada Z Flip 3. Sehingga aman untuk mengasumsikan ini memang akan menjadi kecepatan pengisian aktual untuk ponsel lipat Samsung yang akan datang.
Sebagaimana dilaporkan GSM Arena, Galaxy Z Flip3 5G akan datang dengan adaptor Adaptive Fast Charge di dalam kotak (EP-TA200). Pengisi daya ini telah dibundel dengan smartphone Galaxy S selama bertahun-tahun dan menghasilkan arus puncak 15W (9V @ 1.67A).
Ini adalah pengisi daya yang sama yang dibundel dengan Galaxy Z Flip yang sudah dirilis tahun lalu. Nomor model yang tertera adalah SM-F7110 yang mewakili varian Cina dari Samsung Galaxy Z Flip3 5G.
Seperti diketahui, dua ponsel lipat, Galaxy Z Flip3 dan Z Fold3 akan diluncurkan pada 11 Agustus 2021 mendatang.
Selain itu, Baru-baru ini, gambar 3D dari perangkat tersebut bocor, mengungkapkan seperti apa tampilan perangkat lipat yang akan datang ketika dikabarkan akan diumumkan pada bulan Juli. Hape lipat itu ternyata datang dengan kapasitas baterai yang sama dengan pendahulunya.
Hape lipat merek asal Negeri Gingseng itu dibekasli dengan chipset kelas menengah atau Snapdragon 888.
Kabar lain tetang Galaxy Z Flip3 juga datang dari sumber lain, yaitu dari Belanda, yang menyebutkan ponsel akan hadir dalam warna Gray, White, Dark Blue, dan Pink. Melengkapi empat warna sebelumnya yang bocor yaitu Purple, Green, Black, dan Beige.