GadgetSquad.ID – Samsung kembali merilis produk fans edition atau FE series. Kali ini ada beberapa produk baru yang disematkan label FE, mulai dari Galaxy S23 FE hingga Galaxy Tab S9 FE Series. Seperti apa kualitas speksifikasinya?

Samsung Galaxy S23 FE
Sebagai penerus Galaxy S21 FE, varian S23 FE hadir dengan berbagai peningkatan. Di area dapur pacu hape ini tersemat prosesor yang dibuat dengan fabrikasi 4 nm, tidak disebutkan apakah Snapdragon 8 Gen 1 atau Exynos 2200.

Prosesor Galaxy S23 FE ditemani RAM 8 GB meningkat dari 6 GB pada pendahulunya. Memori internalnya punya dua opsi, yakni 128 GB dan 256 GB, tanpa disediakan slot microSD.

Soal fotografi, Galaxy S23 FE dibekali kamera utama 50MP naik dari 12MP. Lalu ada lensa ultra-wide 10MP dan telephoto 8MP dengan kemampuan zoom optic 3x. Tak ketinggalan kamera selfie 10MP

Layar Galaxy S23 FE memakai panel Dynamic AMOLED 2X berukuran 6,4 inch Full HD dengan refresh rate 60-120Hz. Hape ini menjalankan One UI 5.1 berbasis Android 13.

Baterai yang tersemat di Galaxy S23 FE berkapasitas 4.500 mAh dengan pengisian cepat 25W.

Galaxy S23 FE series akan tersedia mulai dari Rp8.999.000 (128GB) dan Rp9.999.000 (256GB) dalam berbagai warna Mint, Cream, Graphite, dan Purple

Samsung Galaxy Tab S9 FE Series
Tablet Samsung Galaxy Tab S9 FE disematkan display 10,9 inch, sementar Tab S9 FE+ punya layar 12,4 inch. Keduanya memakai panel IPS LCD dengan resolusi Full HD+ dan refresh rate 90Hz.

Keduanya dibekali fitur Vision Booster untuk meningkatkan kualitas gambar saat berada di luar ruangan. Lalu ada dual speaker yang mendukung Dolby Atmos.

Layaknya Tab S9, kedua tablet ini juga mengantongi sertifikat IP68 yang artinya tahan air dan debu. Dalam paket penjualannya juga diberikan S Pen.

Ada kamera ultra-wide 12 MP di bagian depan, sedangkan di bagian belakang terdapat kamera utama 8 MP. Khusus Galaxy Tab S9 FE+ ditambahkan lensa ultra-wide 8 MP.

Baterai Galaxy Tab S9 berukuran 8.000 mAh, untuk varian Plus berkapasitas 10.000 mAh. Keduanya sama-sama mengadopsi pengisian cepat 45W.

Galaxy Tab S9 FE series akan tersedia mulai dari Rp 6.499.000 (WiFi) dalam warna Graphite dan Rp 7.499.000 (5G) dalam warna Graphite, Lavender, Mint yang modis.

Galaxy Tab S9+ FE series akan tersedia mulai dari Rp 8.499.000 (WiFi) dalam warna Silver dan Rp10.999.000 (5G) dalam Mint, Graphite, dan Lavender.