GadgetSquad.ID – Sejak akhir tahun 2022 lalu, realme tipis-tipis menginfokan akan merilis seri 10 Pro+ dan 10 Pro, sebagai hape perdana di tahun 2023 untuk pasar Indonesia.

Hanya saja kala itu belum disebutkan tanggal rilis realme 10 Pro+ dan 10 Pro. Kini semuanya terjawab, realme 10 Pro+ dan 10 Pro akan resmi rilia di Indonesia tepat tanggal 10 Januari 2023.

Hari ini saya mewakili tim realme Indonesia, dengan senang hati mengumumkan bahwa realme 10 Pro Series 5G akan segera tersedia di Tanah Air. Pada 10 Januari mendatang, realme 10 Pro+ dan realme 10 Pro akan kami resmikan melalui acara peluncuran unik dengan layar tiga sisi pertama yang dapat kita saksikan bersama secara virtual. Saya bangga dapat menghadirkan iterasi berikutnya dari lini produk Number Series kepada para realme Fans. realme 10 Pro Series 5G dengan inovasi Leap Forward Technology di sektor layar kelas flagship akan merevolusi pengalaman visual setiap orang dalam mengonsumsi berbagai konten. Selain itu, kami telah menyiapkan desain tanpa batas baru yang berani dan bergaya, dan akan membuat anak muda tampil menonjol dan bangga menggunakan smartphone ini. Kami juga menyiapkan kejutan-kejutan lain yang akan muncul pada acara peluncuran nanti. Jadi pantau terus bersama kami dan jadilah saksi kehadiran realme 10 Pro Series,” ujar Michonne Wang, Marketing Director realme Indonesia.

Seperti apa keunggulan duo realme 10 Pro+ dan 10 Pro?

Dari info yang didapat, realme melompat ke teknologi layar high-end agar lebih banyak realme Fans dapat merasakan keindahan konten yang ditampilkan pada panel berkualitas tinggi, yang sebelumnya hanya bisa dinikmati di smartphone flagship

Yup, walau datang dari segmen mid range duo realme 10 Pro+ dan 10 Pro, diklaim hadir dengan teknologi flagship seperti, Display New Vision melalui layar premium dan desain stylish untuk anak muda.

realme 10 Pro+ menjadi yang pertama di segmen harganya dengan menghadirkan panel layar OLED 120Hz Curved Vision untuk pengalaman layar terbaik di kelasnya

realme 10 Pro+ juga menjadi smartphone pertama dengan layar OLED di dunia yang menerima TÜV Rheinland Flicker Free Certificate dan TÜV Rheinland Low Blue Light Certificate untuk melindungi mata tanpa efek kekuningan.

Sementara realme 10 Pro mengusung slogan, “Boundless Display, New Vision”, hadir dengan 120Hz Borderless View Display. realme 10 Pro adalah smartphone bezel tertipis dengan kamera 108MP di segmennya.

Untuk mengetahui lebih banyak fakta tentang revolusi layar smartphone kelas menengah yang dibawa oleh realme 10 Pro Series 5G, realme akan mengadakan acara peluncuran pertama dengan layar tiga sisi di bioskop “Curved Display, New Vision”.