GadgetSquad.ID – Samsung sudah menginfokan jika 1 Februari 2023, pabrikan asal Korea Selatan itu akan memperkenalkan Galaxy S23 series.

Pasca info tersebut, konsumen pun semakin penasaran dengan spesifikasi keluarga Samsung Galaxy S23 series.

Nah buat kamu yang kepo banget, spesifikasi lengkap Galaxy S23, Galaxy S23+, dan Galaxy S23 Ultra sudah bocor di internet.

Bocoran tersebut salah satunya dipublikasikan oleh WinFuture. Pihak WinFuture membocorkan speksifikasi Galaxy S23 dan Galaxy S23+.

Dibocorkan, jika Galaxy S23 akan hadir dengan layar AMOLED berukuran 6,1 inch yang mendukung refresh rate 120Hz. Kapasitas baterainya memcapaui 3.900 mAh dengan pengisian cepat 25W.

Sedangkan Galaxy S23+ mengusung layar AMOLED berukuran 6,6 inch dengan refresh rate 120Hz. Kapasitas baterainya juga jauh lebih besar yaitu 4.700 mAh dengan pengisian cepat 45W.

Baca juga: 3 Hp Samsung Murah (masih) Baru di 2023 Harga 1-2 Jutaan

Kedua hape itu diinfokan, bakal ditenagai chipset Snapdragon 8 Gen 2 dengan RAM 8GB. Galaxy S23 menawarkan dua pilihan storage yaitu 128GB/256GB, sedangkan Galaxy S23+ kapasitasnya lebih besar yaitu 256GB/512GB.

Untuk urusan fotografi, Galaxy S23 dan Galaxy S23+ sama-sama dilengkapi tiga kamera belakang dengan komposisi lensa utama 50MP, ultra-wide 12MP, dan telephoto 10MP dengan optical zoom 3x. Tidak ketinggalan kamera depan 12 MP yang ditempatkan di notch punch-hole.

Sementara itu dilansir The Verge, bocoran spesifikasi Samsung Galaxy S23 Ultra, salah satunya datang dari tipster Dohyun Kim.

Dalam kicauan di akun twitternya, Dohyum Kim yang membagikan materi promosi Samsung untuk perangkat Galaxy S23 Ultra.

Sebagai varian paling powerfull, diinfokan Galaxy S23 Ultra akan membawa layar AMOLED berukuran 6,8 inch dengan resolusi 1440p dan refresh rate 120Hz.

Galaxy S23 Ultra juga menggunakan chipset Snapdragon 8 Gen 2 dipadukan dengan pilihan RAM 8GB/12GB dan pilihan storage 256GB/512GB/1TB. Baterainya berkapasitas 5.000 mAh dengan pengisian cepat 45W.

Baca juga: Samsung Galaxy A14 4G Lolos TKDN, Segera Debut di Indonesia, Inikah Speknya?

Kamera yang jadi salah satu jualan utama Galaxy S23 Ultra punya spek yang gahar. Sesuai dengan bocoran yang sudah beredar sebelumnya, Galaxy S23 Ultra akan hadir dengan kamera 200MP.

Konfigurasi kameranya dilengkapi dengan kamera ultra-wide 12MP, serta dua kamera telephoto 10MP dengan optical zoom 3x dan 10x, lengkap dengan kamera selfie 12MP.

Benar atau tidak bocoran tersebut, sejauh ini belum ada respon dari pihak Samsung. Semua akan terjawab secara resmi saat peluncuran 1 Februari nanti.

Spesifikasi Samsung Galaxy S23 and Galaxy S23+ 

  • 6.1-inch (S23) / 6.6-inch (S23+) (2340 x 1080 pixels) FHD+ Infinity-O Dynamic AMOLED 2X Display, 48-120Hz adaptive refresh rate, 240Hz Touch Sampling Rate in Game Mode, up to 1750 nits brightness, Gorilla Glass Victus 2 protection
  • 3.36 Octa-Core Qualcomm Snapdragon 8 Gen 2 4nm Mobile Platform with Adreno 740 GPU
  • 8GB LPDDR5X RAM with 128GB/256GB UFS 4.0 storage
  • Android 13 with One UI 5.1
  • Dual SIM (nano + nano)
  • 50MP rear camera with LED Flash, f/1.8 aperture, OIS, 12MP 120° Ultra Wide sensor, f/2.2 aperture, 10MP Telephoto lens with f/2.4 aperture, 3x optical zoom, OIS, 4K 60 fps, 8K 30fps
  • 12MP front camera with f/2.2 aperture
  • Dust and Water resistant (IP68)
  • Dimensi Samsung Galaxy S23: 146.3 x 70.9 x 7.6mm; Weight: 167g
  • Dimensi Samsung Galaxy S23+ : 157.8×76.2×7.6mm; Weight: 195g
  • 5G SA/NSA, 4G VoLTE, Wi-Fi 6E, 802.11ax (2.4/5GHz), Bluetooth 5.3, UWB  (S23+ only), GPS + GLONASS, USB 3.1, NFC
  • 3900mAh (S23) / 4700mAh (S23+) battery with support for 25W (S23) / 45W (S23+) fast charging, Qi wireless charging, Wireless PowerShare