GadgetSquad.ID – Ada kabar baik bagi kamu loyalis Galaxy Samsung seri S. Generasi terbaru flagship andalan Samsung itu, yakni Galaxy S10, akan segera diperkenalkan kepada publik.
Kabar tersebut terungkap dari kicauan akun resmi Samsung Mobile di Twitter. “Selamat datang di generasi berikutnya. Galaxy Unpacked pada 20 Februari,” kicau akun resmi tersebut.
Untuk lebih meyakinkan, akun tersebut juga memposting sebuah klip pendek, yang mengumumkan tanggal acara dimaksud. Di tengah-tengah gambar ada garis yang terlihat seperti pinggiran sebuah smartphone berwarna ungu.
Nama “Galaxy S10” memang tak disebutkan secara langsung. Namun, dari angka “10” yang terdapat di undangan, agaknya bisa dipastikan bahwa Galaxy Unpack pada 20 Feburari mendatang memang bakal menjadi acara perkenalan perangkat tersebut.
Merujuk tanggal peluncuran yang sudah tersebar, Galaxy S10 agak lebih awal dibanding sebelum-sebelumnya. Tempatnya pun berbeda, bukan di Barcelona, Spanyol, melainkan San Francisco di Amerika Serikat.
Berbicara spesifikasi, dari berbagai rumor yang ada, disebutkan Galaxy S10 bakal dibekali aneka fitur anyar dari Samsung, seperti pemindai sidik jari dan kamera yang tertanam di layar, serta konektivitas 5G untuk salah satu versinya.
Biar gak penasaran lagi dengan Samsung Galaxy S10, jangan lula catat tanggal mainnya!!!