GadgetSquad.id – Work From Home (WFH) kembali diberlakukan meski tidak berlakukan semuanya. Ini bertujuan untuk mengurangi aktivitas di luar rumah yang berpotensi menimbulkan polusi karena penggunaan kendaraan bermotor. Meksi harus bekerja secara remote selama masa WFH, kamu bisa tetap lancar dan nyaman menyelesaikan pekerjaan dengan mengandalkan Samsung Galaxy Z Fold 5.Â
Keunggulan Samsung Galazy Z Fold 5 Untuk WFHÂ
Ada beberapa keunggulan yang dimiliki Samsung Galaxy Z Fold 5 yang membuat kamu terasa nyaman meski harus bekerja secara remote atau jarak jauh selama masa WFH.Â
- Multitasking
Multitasking atau melakukan beberapa pekerjaan sekaligus sudah menjadi tuntutan dalam bekerja saat ini. Untuk itu butuh perangkat yang bisa diandalkan untuk membantu pekerjaan multitasking aga bisa berjalan dengan mudah dan nyaman.
Di  Samsung Galaxy Z Fold 5 ada yang namanya fitur Multi Windows. Fitur yang satu ini dijamin berguna banget buat kamu yang membutuhkan kemudahan dalam bekerja dengan menggunakan smartphone. Multi-window memungkinkan kamu membuka lebih dari 3 aplikasi sekaligus, kemudian bisa diatur agar tampilan bersamaan dalam satu layar.Â
Yup betul ! Fitur ini juga mirip dengan yang selama ini bisa dilakukan di komputer. Dengan adanya Mulri-WIndow, memungkinkan kamu untuk melakukan multitasking dengan lebih nyaman dan mudah. Kamu bisa memeriksa dokumen, sekaligus browsing internet, sambil menonton video atau mendengarkan musik. Lebih asyik kan !
- S Pen Stylus
Ada beberapa pekerjaan yang dilakukan menggunakan perangkat smartphone terasa lebih nyaman jika menggunakan stylus. Meski membuat sketsa gambar, catatan, penandaan dan lainnya.Â
Sama dengan seri sebelumnya, Samsung Galaxy Z Fold 5 juga dilengkapi stylus S-Pen, tapi dengan keunggulan terbaru. S-Pen Fold Edition terbaru ini memiliki ukuran yang lebih ramping dan compact. Ini membuat pengalaman mencatat di layar Hp lipat ini menjadi mudah. Selain itu S-Pen ini juga lebih nyaman disimpan di kantong. Berbeda dengan S Pen di generasi sebelumnya, S Pen pada Galaxy Z Fold5 hadir dengan ukuran 41% lebih ramping.Â
- Galaxy Ecosystem
Terkadang kita butuh menggunakan beberapa perangkat untuk membantu dalam bekerja. Nah, salah satu keuntungan menggunakan perangkat Samsung yaitu adanya Galaxy Ecosystem. Ini menjadi satu keunggulan yang selalu konsisten Samsung kembangkan dari generasi ke generasi.Â
Pengguna bisa merasakan seamless ecosystem , seperti dengan memadukan Samsung Galaxy Z Fold 5 dan Galaxy Tab S9 Ultra. Pengguna bisa membagikan file ataupun data secara lebih praktis hanya dengan memanfaatkan fitur Drag and Drop. Cocok buat kamu yang memiliki mobilitas tinggi namun harus tetap melakukan pekerjaan di aplikasi yang cukup berat dan tak bisa dilakukan di ponsel.Â
Baca juga : 5 Alasan Samsung Galaxy Z Fold 5 dan Flip 5 Bisa Dipakai Tahan Lama
Ekosistem yang mendukung produktivitas ini juga semakin menarik perhatian berkat Samsung Notes, memungkinkan kolaborasi di ruang virtual terjalin dengan lebih seamless. Kamu bisa mengirimkan file hingga mengupdate semua pekerjaan secara realtime bersama-sama saat sedang melakukan virtual meeting. Memberikan experience yang lebih simpel dibandingkan menggunakan laptop ketika harus bekerja sembari melakukan mobilitas.Â
Salah satu bagian dari Galaxy Ecosystem, Samsung juga menghadirkan smartwatch terbaru, yaitu Samsung Galaxy Watch6. Di tengah aktivitas kamu seharian yang terus produktif, konektivitas antar device untuk memonitor kesehatan menjadi penting. Maka dari itu, Galaxy Watch6 Series mampu memberikan seamless ecosystem dengan produk Galaxy lainnya.Â
- Performa TinggiÂ
Butuh perangkat dengan performa tinggi untuk mendukung kelancaran saat bekerja. Samsung Galaxy Z Fold 5 membawa keunggulan dalam hal performa berkat penggunaan chipset Snapdragon® 8 Gen 2 for Galaxy, sama seperti chipset yang digunakan di Galaxy S23 Series.Â
Prosesor Snapdragon® 8 Gen 2 for Galaxy mampu menghadirkan performa tinggi yang bisa diandalkan untuk menjalankan berbagai aplikasi sekaligus dengan lancar. Tidak hanya itu, . kemampuan lain dari prosesor ini yaitu mampu mengatur, konsumsi dayanya lebih hemat dibandingkan chipset flagship terbaik Qualcomm generasi sebelumnya. Dengan begitu, pengguna Galaxy Z Fold5 bisa menggunakan perangkatnya lebih lama.Â
Apalagi Samsung Galaxy Z Fold sudah dibekali baterai berkapasitas besar, 4.400 mAh. Dengan kapasitas baterai yang dipunyai, Samsung Galaxy Z Fold5 sanggup dipakai dalma waktu yang lama, bisa bertahan seharian penuh untuk penggunaan yang cukup intens.