GadgetSquad.id – Samsung Indonesia belum lama ini meluncurkan sejumlah seri Hp terbaru dengan harga yang terjangkau. Yaitu Hp Samsung terbaru yang dibanderol dengan harga Rp 1-2 jutaan. Yang menarik, ada seri Hp Samsung terbaru yang dijual dengan harga yang sama, yaitu Samsung Galaxy M11 dan Galaxy A11. Keduanya sama-sama dijual dengan harga Rp 2.099.000.
Samsung lebih dulu meluncurkan Galaxy M11 di pasar Indonesia, yaitu sekitar akhir Mei 2020. Tidak berselang lama, yaitu pada awal Juni 2020, Samsung kembali merilis Hp terbaru Galaxy A11. Dijual dengan harga yang sama dan relatif terjangkau, ternyata memang sejumlah fitur memiliki spesifikasi yang sama. Lalu apa saja perbedaan kedua Hp Samsung terbaru ini ?
Desain
Bodi Samsung Galaxy M11 dan A11 terbilang nyaman di genggaman tangan. Ini karena sekeliling bodinya didesain dengan kontur membulat sehingga terasa ergonomis. Ukuran dimensinya pun hampir identik, Galaxy M11 cuma 1 mm lebih tebal dibandingkan A11.
Perbedaan kedua Hp Samsung terbaru ini terasa pada kontur bodi belakangnya. Meski bodi Hp Samsung terbaru ini sama-sama terbuat dari bahan plastic polycarbonate, tapi Samsung Galaxy M11 bodi bagian belakangnya memiliki bahan dof atau sedikit kesat. Sedangkan bodi belakang Galaxy A11 berbahan licin atau glossy. Perbedaan lainnya terasa pada bobotnya. Samsung Galaxy M11 agak berbobot dengan ukuran berat 197 gram, sedangkan Galaxy A11 bobotnya 177 gram.
Baca juga :Â Samsung Galaxy A31 Tersedia Varian RAM 8 GB, Bonus Samsung Galaxy Fit
Baik bodi Samsung Galaxy M11 maupun A11 sama-sama disematkan tombol volume serta tombol Power (On/Off) di sisi samping kanan. Sedangkan bodi kirinya terdapat tray berisi triple slot, yang terdiri dari dari 2 slot Simcard dan 1 slot memori card. Di sisi atas bodinya terdapat lubang jack audio untuk menancapkan kabel earphone 3,5 mm. Sedangkan pada bodi bawahnya tersemat lubang speaker dan port USB Type C. Untuk pilihan warna bodinya, Samsung Galaxy M11 hadir dalam pilihan warna black dan metallic blue. Sedangkan Galaxy A11 tersedia dalam pilihan warna hitam dan putih untuk pasar Indonesia.
Layar
Samsung Galaxy M11dan A11 mengusung layar yang sama, yaitu layar yang disebut Samsung sebagai Infinity-O Display. Layar keduanya memiliki ukuran 6,4 inchi, terasa cukup lapang dalam menampilkan berbagai konten, seperti saat menonton video YouTube. Resolusi layar di kedua Hp Samsung terbaru ini juga sama, yaitu didukung dengan resolusi layar HD+, membuat gambar/video yang tampil di layar ini terlihat tajam.
Layar ini juga Meskipun secara desain, terlihat ketika layar aktif, masih menyisakan sedikit tampilan bezel hitam di sekeliling layar. Tampilan layar aktif ini terlihat membulat di setiap bagian ujungnya, menyesuaikan dengan bentuk bodi Hp ini. Yang menarik pada bagian ujung atas sebelah kiri layar, disematkan kamera depan yang menyatu pada layar.
Triple Camera
Kedua Hp Samsung terbaru ini juga sama-sama dibekali dengan triple camera atau tiga kamera belakang. Bahkan kekuatan kameranya juga identic. Baik Samsung Galaxy M11 maupun Galaxy A11 dilengkapi triple camera yang terdir dari kamera utama 13 Mpix dengan aperture f/1.8 + 5 Mpix Ultra Wide Camera + 2 Mpix Depth Camera.
Kamera utama 13 Mpix berfungsi untuk menangkap gambar dengan tajam baik di kondisi terang (siang) atau low light (malam). 5 Mpix Ultra Wide Camera tugasnya untuk menangkap gambar dengan jangkauan yang lebih lebar, yaitu hingga 115 derajat. Sedangkan 2 Mpix Depth Camera gunanya untuk menghasilkan foto bokeh atau foto dengan background blur.
Baca juga : Samsung Galaxy A21s – Hp Terbaru Harga 2 Jutaan, Ini Spesifikasinya
Triple camera di Samsung Galaxy M11 dan A11 juga dilengkapi dengan berbagai fitur pendukung kamera. Seperti ada fitur Live Focus yang memungkinkan untuk mengatur sendiri tingkat blur dari foto bokeh yang dihasilkan. Ada juga fitur Filter dan Beauty buat yang mau hasil foto terlihat lebih bagus atau tampil dengan efek yang disediakan. Selain itu ada fitur Panorama untuk menangkap foto dengan jangkauan hingga 360 derajat. Bagi yang merasa punya kemampuan lebih soal fotografi, disediakan fitur Pro yang memungkinkan untuk mengatur sendiri setingan kamera (ISO, White Balance, Exposure, dll).
Untuk kamera depannya pun sama, kedua Hp Samsung terbaru ini dilengkapi kamera depan berresolusi 8 Mpix dengan aperture f/2.0. Kamera ini juga memungkinkan untuk menghasilkan foto selfie dalam tampilan foto bokeh atau Wide Angle. Sedangkan untuk kemampuan merekam video, baik triple camera maupun kamera selfie sama-sama sanggup menghasilkan video berresolusi Full Hd (1920×1080 pixels).
Fitur Keamanan
Hadir sebagian Hp kekinian, Samsung Galaxy M11 dan A11 tidak lupa menyertakan fitur keamanan. Yaitu dengan menyediakan fingerprint scanner yang disematkan di bodi belakang. Selain itu juga menyediakan fitur keamanan berupa Face Recognition.
Performa
Untuk performanya, Samsung Galaxy M11 ditenagai dengan prosesor Snapdragon 450 Octacore 1,8 GHZ. Juga disokong RAM 3 GB serta memori internal 32 GB. Memang terbilang kecil untuk kapasitas memori internalnya, tapi untung disediakan slot microSD yang mendukung hingga kapasitas 512 GB. Berbeda dengan Samsung Galaxy A11, tidak disebutkan jenis prosesor yang dibenamkan ke dalam Hp Samsung terbaru ini. Hanya diketahui kekuatannya mencapai Octacore 1,8 GHz. Untuk RAM nya pun sama, yaitu RAM 3 GB serta memori internal 32 GB. Meskipun begitu ketika dicoba untuk memainkan game online PUBG, kedua Hp Samsung ini sama-sama sanggup menjalankannya  dengan lancar, tapi dengan syarat setingannya berada pada level standar.
Baterai
Untuk daya tahan baterainya, kedua Hp Samsung terbaru ini sebenarnya sama-sama dibekali dengan kapasitas baterai yang besar agar bisa bertahan lama. Tapi ada perbedaan pada kapasitas bateraunya.
Samsung Galaxy M11 memang salah satunya mengunggulkan kekuatan daya tahan baterainya, yaitu dibekali dengan baterai berkapasitas 5000 mAh. Dengan kapasitas baterai ini, Samsung Galaxy M11 bisa bertahan sehari-semalam dari mulai baterai terisi penuh. Sedangkan Samsung Galaxy A11 dibenamkan baterai berkapasitas 4.000 mAh. Namun keduanya sudah sama-sama didukung teknologi Fast Charging 15 W, yang membuat pengisian ulang bateri berjalan lebih cepat.
Samsung Galaxy M11 | Samsung Galaxy A11 | ||
BODY | Dimensions | 161.4 x 76.3 x 9 mm (6.35 x 3.00 x 0.35 in) | 161.4 x 76.3 x 8 mm (6.35 x 3.00 x 0.31 in) |
Weight | 197 g (6.95 oz) | 177 g (6.24 oz) | |
Build | Glass front, plastic back, plastic frame | Glass front, plastic back, plastic frame | |
SIM | Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by) | Single SIM (Nano-SIM) or Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by) |
DISPLAY | Type | PLS TFT capacitive touchscreen, 16M colors | PLS TFT capacitive touchscreen, 16M colors |
Size | 6.4 inches, 100.5 cm2Â (~81.6% screen-to-body ratio) | 6.4 inches, 100.5 cm2Â (~81.6% screen-to-body ratio) | |
Resolution | 720 x 1560 pixels, 19.5:9 ratio (~268 ppi density) | 720 x 1560 pixels, 19.5:9 ratio (~268 ppi density) |
PLATFORM | OS | Android 10, One UI 2.0 | Android 10 |
Chipset | Qualcomm SDM450 Snapdragon 450 (14 nm) | ||
CPU | Octa-core 1.8 GHz Cortex-A53 | Octa-core 1.8 GHz | |
GPU | Adreno 506 |
MEMORY | Card slot | microSDXC (dedicated slot) | microSDXC (dedicated slot) |
Internal | 32GB 3GB RAM, 64GB 4GB RAM | 32GB 2GB RAM, 32GB 3GB RAM | |
 | eMMC 5.1 | eMMC 5.1 |
MAIN CAMERA | Modules | 13 MP, f/1.8, 27mm (wide), 1/3.1″, 1.12µm, PDAF 5 MP, f/2.2, 14mm (ultrawide) 2 MP, f/2.4, (depth) |
13 MP, f/1.8, 27mm (wide), AF 5 MP, f/2.2, 115Ëš (ultrawide) 2 MP, f/2.4, (depth) |
Features | LED flash, panorama, HDR | LED flash, panorama, HDR | |
Video | 1080p@30fps | 1080p@30fps |
SELFIE CAMERA | Modules | 8 MP, f/2.0, (wide) | 8 MP, f/2.0 |
Features | HDR | ||
Video | 1080p@30fps | 1080p@30fps |
SOUND | Loudspeaker | Yes | Yes |
3.5mm jack | Yes | Yes |
COMMS | WLAN | Wi-Fi 802.11 b/g/n, Wi-Fi Direct, hotspot | Wi-Fi 802.11 b/g/n, Wi-Fi Direct, hotspot |
Bluetooth | 4.2, A2DP | 4.2, A2DP, LE | |
GPS | Yes, with A-GPS, GLONASS, GALILEO, BDS | Yes, with A-GPS, GLONASS, GALILEO, BDS | |
Infrared port | No | No | |
Radio | FM radio | Unspecified | |
USB | 2.0, Type-C 1.0 reversible connector | 2.0, Type-C 1.0 reversible connector |
FEATURES | Sensors | Fingerprint (rear-mounted), accelerometer, proximity | Fingerprint (rear-mounted), accelerometer, proximity |
BATTERY | Â | Non-removable Li-Ion 5000 mAh battery | Non-removable Li-Po 4000 mAh battery |
Charging | Fast charging 15W | Fast charging 15W | |
Stand-by | |||
Talk time |