GadgetSquad.ID – realme kembali menyebar penawar menarik yang sayang dilewatkan. Kali ini dalam upaya, memberikan produk AIoT berkualitas dengan harga terjangkau, realme persembahkan “realme AIoT Smart Life Festival”.

Diselenggarakan pada 19 – 21 Mei di Shopee, Tokopedia, Lazada, Akulaku, JD.ID dan realme.com/id, kamu bisa berburu berbagai AIoT keren dengan diskon khusus.

Berapa besaran diskonnya? Pabrikan dengan slogan dear to leap ini, memberikan diskon hingga 50% dan ekstra voucher potongan harga hingga Rp 50 ribu, untuk setiap pembelian produk AIoT realme.

Apa saja saja perangat AIoT realme yang mendapat diskon di ajang realme AIoT Smart Life Festival?

Buat kamu yang memiliki resolusi lebih sehat setelah lebaran, tersedia realme Watch mulai dari Rp 537.000. Perangkat ini bisa menjadi tandem pas, untuk menjalani gaya hidup sehat, berkat fitur-fitur keren, seperti monitor level oksigen dalam darah (spO2), serta pemantauan detak jantung secara real-time.

Bagi pencinta musik yang sedang mencar TWA realme Buds Classic bisa didapat hanya dengan merogoh kocek Rp 99.000.

Ingin tanpa kabel? Ada realme Buds Air Neo dengan harga mulai dari Rp 499.000, perangkat ini sebagai True Wireless terbaik dari realme dengan Super Low Latency.

Terdapat pula realme Buds Q seharga Rp 299.000 sebagai TWS desain premium pertama untuk anak muda yang dirancang oleh Jos Lvy – Cooperated Designer of Herms.

Masih terkait soal audio, pada AIoT Smart Life Festival, realme juga menghadirkan TWS terbaru realme Buds Air 2 dan realme Buds Air 2 Neo.

realme Buds Air 2 sendiri diluncurkan sebagai produk TWS terbaru dari realme merupakan hasil kolaborasi dengan DJ Top dunia The Chainsmokers, dijual Rp 599.000. Sementara realme Buds Air 2 Neo sebagai TWS dengan ANC untuk semua orang dilego Rp 499.000.

Info lain yang tak kalah penting, realme sebagai brand dengan pertumbuhan tercepat, mengumumkan bahwa hari ini Android 12 Beta 1 akan hadir di realme GT bulan ini secara global. realme GT pun menjadi salah satu smartphone yang pertama kalinya mendukung Android 12 Beta 1.

realme juga akan terus bekerjasama dengan Google untuk mengembangkan Android 12 Developer Preview Program untuk mendapatkan feeback dari para pengguna sebelum meluncurkan realme UI 3.0 di tahun ini.

realme GT merupakan flagship pertama realme di tahun 2021, ditenagai oleh Snapdragon 888, sistem pendingin terbaru, layar Super AMOLED 120Hz hingga 65W SuperDart Charge. Paduan performa yang canggih ini tentunya akan memberikan pengalaman yang mulus dan berkesan dengan Android 12 Beta 1.

realme GT akan segera diluncurkan secara global dan pengguna akan secara langsung menikmati Android 12 Beta 1 tepat setelah diluncurkan