Jika anda sedang mencari HP Android dengan budget 5 jutaan. Mungkin Xiaomi 12 Lite 5G bisa menjadi salah satu pilihan menarik dan menjadi pertimbangan bagi anda yang menginginkan smartphone dengan spesifikasi mumpuni serta fitur yang lengkap. Selain ideal untuk menunjang kebutuhan sehari-hari, hp yang satu ini juga bisa diandalkan untuk sebagian besar pekerjaan.

Sejauh pengalaman penggunaan saya, Xiaomi 12 Lite 5G merupakan ponsel yang asyik dan nyaman untuk dijadikan daily driver. Penasaran dengan ponsel yang satu ini ? simak ulasan selengkapnya berikut ini !

Desain Cantik

Melengkapi jajaran Xiaomi 12 Series, Xiaomi 12 Lite hadir dengan desain yang lebih fresh yang didukung sejumlah fitur baru untuk melanjutkan kesuksesan generasi terdahulunya yakni, Xiaomi 11 Lite. Di bagian samping bodi hp, Xiaomi 12 Lite memiliki flate frame design yang membuat ponsel ini ramping dan mudah untuk dimasukkan ke dalam kantong celana tanpa membuat efek gembung.

Menariknya pada bagian cover, Xiaomi 12 LIte memiliki beberapa lapisan warna yang bisa menampilkan efek gradasi jika terkena pantulan cahaya. Selain memiliki tampilan yang menarik dan stylish, pada bagian cover bodi nya juga menggunakan material kaca dengan finishing matte yang memungkinkan terbebas dari noda sidik jari yang menempel.

Bobotnya sendiri cukup ringan hanya 173 gram dengan ketebalan 7,29 mm yang membuat saya cukup nyaman meski digunakan dengan satu tangan. Xiaomi 12 Lite hadir tiga opsi warna yang bisa dipilih yaitu Lite Pink, Black dan Lite Green seperti unit yang kami uji.

Layar

Beralih ke layar, Xiaomi membekali ponsel ini dengan jenis panel AMOLED seluas 6,6 inch. Layarnya memiliki resolusi 1080 x 2400 dengan refresh rate 120Hz dan touch sampling rate 240Hz. Selain bisa menyuguhkan tampilan yang terang dan kaya warna saat menikmati beragam konten multimedia, gerakan scrolling di layar nya pun jauh lebih smooth. Bagi anda penikmat film streaming, ponsel ini sudah didukung dengan Dolby Vision dan Dolby Atmos yang bisa meningkatkan kualitas video dan audio. Dengan fitur tersebut, saat kami menikmati beragam aktivitas multimedia membuat semakin nyaman dan menyenangkan.

Sensor fingerprint di dalam layar ponsel ini bisa membuka tampilan layar dengan respon yang cukup cepat sebagai keamanan agar ponsel tetap aman. Selain itu, pengguna juga bisa menggunakan fitur Face Unlock untuk membuka layar Xiaomi 12 Lite. Dengan catatan, kondisi penerangan tidak terlalu gelap fitur Face Unlock di ponsel ini cukup bisa diandalkan. Tak ketinggalan proteksi dari Corning Gorilla generasi ke 5 juga sudah disematkan pada ponsel ini. Walaupun bukan generasi yang terbaru, tapi setidaknya sudah cukup untuk melindungi layar ponsel dari goresan dan benturan.

Performa Kencang

Untuk mendukung performanya, Xiaomi 12 Lite 5G didukung dengan prosesor chipset Qualcomm Snapdragon 778G (6nm) Octa-Core 2,4 Ghz. Menurut saya performa dari penggunaan prosesor ini sudah tergolong bertenaga untuk kebutuhan multitasking atau proses-proses yang yang memang membutuhkan olah grafis seperti mengedit video atau gaming. Apalagi Xiaomi 12 Lite 5G ini juga hadir dengan RAM 8 GB yang bisa diekspansi hingga 11 GB melalui fitur ekspansi RAM. Pengguna bisa mengaktifkan fitur ini dengan cara masuk ke setting, kemudian pilih additional Setting, kemudian pilih Memory extension.

Sementara untuk kapasitas ruang penyimpanan internal memiliki kapasitas 256 GB. Luas ! cocok untuk anda yang sering meng-install beragam aplikasi atau games berukuran besar, atau yang sering mengabadikan momen dalam bentuk foto dan video.

Gaming Lancar

Paduan chipset dan layar yang juga mendukung refresh rate 120Hz, tidak hanya menarik untuk menampilkan konten, tapi juga untuk kebutuhan gaming. Nah sekarang bagaimana performa dari ponsel ini ketika digunakan untuk bermain game? Di sini saya mencoba memainkan dua game cukup berat dengan genre RPG dan FPS yaitu Genshin Impact dan Battlefield Mobile.

Di game yang pertama, menurut saya game RPG ini memang butuh perangkat dengan spesifikasi yang cukup mumpuni yang biar bisa lancar dimainkan. Nah hal tersebut terbukti Xiaomi 12 Lite 5G ini bisa menjalankan game Genshin Impact dengan lancar di settingan grafik high.

 

 

Genshin Impact
Battlefield Mobile

Di beberapa part grafik ramai pun saya tidak menemukan adanya adanya frame drop pada perangkat, selama bermain game bisa berjalan mulus. Begitu juga di game kedua yaitu Battlefield Mobile dengan settingan grafik maximum alias mentok kana, game bisa dimainkan dengan lancar dan tidak ada kendala apapun.

Tidak ketinggalan untuk experience penggunaan yang lebih nyaman, Xiaomi 12 Lite 5G ini juga dibekali dengan Liquid Cool Technology. Sistem pendingin yang bisa menjaga temperatur dalam batas wajar buat mastiin performa dalam pemakaian jangka panjang. Dengan begitu, saat saya memainkan dua game dengan waktu satu jam lamanya, bagian cover tidak terasa panas, hanya terasa hangat saja.

Benchmark

Untuk mengetahui hasil score benchmark dari ponsel ini, saya juga menguji melalui aplikasi AnTuTu Benchmark Versi 9.3. Berdasarkan pengujian lewat aplikasi ini, Xiaomi 12 Lite 5G bisa meraih skor di atas 500 ribu atau lebih tepatnya di 532 ribuan.

 Selanjutnya saya juga test menggunakan menggunakan aplikasi PCMark dengan hasil skor benchmark di 8412 poin. Dari kedua hasil skor tersebut cukup tinggi, menurut saya kemampuan dari Xiaomi 12 Lite 5G ini bisa diandalkan untuk kegiatan multitasking saat penggunaan sehari-hari.

Kamera Ciamik dengan 108MP

Berbicara soal kameranya, untuk anda yang hobi fotografi Xiaomi 12 Lite 5G ini bisa menjadi rekomendasi dan pilihan yang menariK di kelas dan harganya. Meskipun hadir sebagai varian “ Lite ‘ tapi hasil dari kamera ponsel ini memiliki kualitas jempolan lewat tiga kamera di belakang yang sudah dibekali dengan lensa 108 MP f/1.9. Selain itu konfigurasi kamera lainnya terdapat lensa ultrawide 8MP f/2.2, kemudian lensa macro 2MP f/2.4. Dan menurut saya, keberadaan tiga kamera ini menjadikan Xiaomi 12 Lite 5G sebagai ponsel yang ideal untuk memotret di berbagai kondisi.

Apalagi, ditambah dengan hadirnya 108 MP melalui lensa utama untuk mengambil gambar dengan resolusi yang sangat tinggi yang bisa menghasilkan foto dengan tampilan yang tajam tanpa kehilangan detail. Untuk mengaktifkan mode ini, pengguna hanya perlu membuka menu kamera, kemudian pilih “ more ” dan pilih opsi “ 108 MP “.

Untuk kamera selfie-nya menggunakan kamera beresolusi 32MP f/2.5. Pengguna juga bisa memaksimalkan hasil foto dengan memanfaatkan fitur Xiaomi Selfie Glow dengan memanfaatkan dari dua lampu led yang ada di bagian atas layar sebagai tambahan pencahayaan agar wajah kita lebih terlihat dengan jelas. Pada fitur ini pengguna juga bisa mengaktifkan dual led saat hendak melakukan selfie ataupun saat merekam video.

Baik di pencahayaan yang optimal ataupun pada kondisi kurang cahaya alias low light. Foto yang dihasilkan memiliki kontras yang pas, saturasi warna yang terjaga, rentang dynamic range yang luas dengan keseimbangan antara noise reduction dan detail gambar yang apik.

Untuk hasilnya sendiri, menurut saya kamera Xiaomi 12 Lite 5G memiliki detail gambar dan kontras warna yang cukup baik pada pencahayaan yang optimal ataupun kondisi kurang cahaya alias low light. Selain saturasi warna yang terjaga, ponsel ini juga memiliki rentang dynamic range yang luas dengan keseimbangan antara noise reduction dan detail gambar yang apik.

Hasil Foto

Berikut adalah beberapa contoh hasil foto yang kami ambil menggunakan kamera Xiaomi 12 Lite 5G.

108 MP

2X Zoom

Wide

Macro

Low Light

Selfie Portrait

Video

Dari sisi perekaman video, kamera utama dibekali dengan empat opsi resolusi yakni, 720P 30FPS, 1080P 30 FPS, 1080P 60 FPS hingga 4K 30 FPS untuk hasil yang lebih maksimal. Sedangkan bagi anda yang suka membuat konten vlog, video dari kamera depan pada ponsel ini cukup bisa diandalkan dengan resolusi hingga 1080P 60 FPS. Menyoal fitur, pengguna juga memaksimalkan perekaman dengan layar lebar, 2 kali zoom, macro video, efek beauty dan beberapa pilihan filter tone warna agar video terlihat lebih estetik.

Baterai

Untuk daya tahan hidup nya Xiaomi 12 Lite 5G dibekali dengan kapasitas baterai 4.300 mAh. Kapasitas tersebut memang lebih kecil jika dibandingkan dengan ponsel saat ini yang kebanyakan berkapasitas 4.500 hingga 5.000mAh. Namun, dengan kapasitas baterai yang ditawarkan cukup untuk mendukung berbagai aktivitas saya sehari-hari, mulai dari bermain gim, membuka sosial media hingga membuat konten foto atau video. Jika pagi kondisi baterai terisi penuh sejak pukul 9 pagi, pada saat malam hari sekitar pukul 10 malam daya perangkat tersisa belasan persen saja.

Salah satu faktornya adalah penggunaan chipset Snapdragon 778G, selain menawarkan performa bertenaga juga diproduksi menggunakan proses pabrikasi 6 nm yang membuatnya lebih irit daya ketimbang generasi sebelumnya yang dibuat dengan fabrikasi 7 nm. Apalagi, baterai nya juga didukung dengan pengisian daya cepat 67W Turbo Charging. Baterai bisa terisi penuh dari kondisi nol sampai 100% membutuhkan waktu hanya 37 menit aja.

Kesimpulan

Walaupun hadir sebagai varian Lite, tapi ponsel ini memiliki punya semua fitur yang cukup lengkap dengan performa mumpuni yang bisa bersaing di kelasnya. Dibanderol dengan harga Rp. 5.799.000 menurut saya Xiaomi 12 lite 5G menawarkan desain yang cantik, layar refresh rate 120Hz yang bisa memanjakan mata, daya tahan baterai lama serta performa yang lancar untuk menunjang aktivitas sehari-hari.