Qualcomm mengumumkan kedatangan modem X80 5G serta sistem konektivitas mobile FastConnect 7900 yang baru. Modem X80 5G menawarkan kombinasi antara kecepatan 5G yang tinggi dengan kecerdasan buatan (AI) yang memungkinkannya untuk mendukung konektivitas satelit.
Modem ini merupakan generasi ketujuh dari Qualcomm untuk berbagai perangkat, mulai dari smartphone hingga perangkat IoT industri. Salah satu fitur utamanya adalah adanya prosesor AI 5G terpisah yang mengklaim dapat meningkatkan kecepatan data, cakupan jaringan, dan efisiensi daya, serta mengurangi laten.
Dengan adanya Suite AI 5G Gen 3, diharapkan akan membawa peningkatan signifikan dalam hal cakupan dan akurasi lokasi. Modem X80 5G juga menjadi modem pertama yang secara penuh mendukung komunikasi satelit dari narrowband hingga non-terrestrial networks (NTN), yang berpotensi untuk meningkatkan konektivitas pada smartphone flagship ke depannya.
Baca juga:Â MediaTek Dimensity 8300 Ultra vs Qualcomm Snapdragon 8 Gen 2, Mana Yang Terbaik?
Dalam hal spesifikasi, modem X80 5G menawarkan kecepatan unduh hingga 10 Gbps dan unggah hingga 3,5 Gbps dengan dukungan untuk berbagai frekuensi, termasuk mmWave dan sub-6 GHz.
Arsitektur antena penerima 6 dan dukungan untuk 6x downlink carrier aggregation juga menjadi fitur unggulan dari modem ini. Saat ini, Qualcomm telah mulai melakukan pengiriman sampel modem X80 5G kepada mitra OEM, dan perkiraan perilisan perangkat komersialnya direncanakan pada paruh kedua tahun 2024.
Mobile FastConnect 7900
Selain modem 5G, Qualcomm juga memperkenalkan sistem konektivitas mobile FastConnect 7900. Sistem ini merupakan yang pertama dalam integrasi Wi-Fi, Bluetooth, dan Ultra Wideband dalam satu chip 6nm. FastConnect 7900 mendukung standar Wi-Fi 7 terbaru dengan kecepatan puncak hingga 5,8 Gbps serta Bluetooth 5.4 dengan audio spasial, dan dukungan ANT+.
Baca juga:Â Chip Unggulan Qualcomm Generasi Baru Bakal Hadir dengan Nama Baru
Dengan teknologi AI yang diterapkan, sistem ini menjanjikan latensi dan penggunaan daya yang dioptimalkan, serta kemampuan adaptasi terhadap berbagai kasus penggunaan dan lingkungan. Qualcomm juga menonjolkan kemampuan kesadaran kedekatan dengan teknologi Wi-Fi ranging dan Bluetooth channel sounding yang dimiliki FastConnect 7900.
Diharapkan bahwa FastConnect 7900 Qualcomm akan tersedia secara komersial pada paruh kedua tahun 2024, menawarkan konektivitas mobile yang lebih canggih dan efisien bagi pengguna.