gadgetsquad.id.com – Sebagai produsen chipset untuk perangkat mobile, Qualcomm tentu sudah tidak diragukan lagi kehebatannya. Prosesor besutannya, yang kerap menjadi ‘otak’ pada smartphone unggulan milik vendor papan atas bisa menjadi salah satu buktinya.
Terkait dengan Qualcomm, baru-baru ini perusahan tersebut menunjukkan sebuah teknologi baru yang disebut sebagai WiGig.
Seperti dilansir Android Headlines, WiGig disebut sebagai teknologi nirkabel yang akan terintegrasi dengan prosesor Snapdragon 810 yang baru akan muncul tahun depan. Teknologi ini dilaporkan memiliki kemampuan untuk mentransfer hingga 7Gbps.
Qualcomm melakukan demonstrasi teknologi WiGid dengan menggunakan dua tablet Android prototype yang di dalamnya tersemat prosesor Snapdragon 810. Kedua tablet tersebut, terhubung satu sama lain melalui koneksi peer-to-peer, dengan salah satu tablet aktif melakukan streaming konten 4K yang disimpan pada tablet lainnya. Seperti diketahui, streaming konten 4K menghabiskan banyak Gbps. Dan hebatnya, sementara tablet tersebut melakukannya, ternyata 1,5Gbps dari bandwidth masih tersedia. Artinya, pengguna dapat mentransfer secara cepat file antara dua tablet bahkan ketika konten 4K sedang mengalir.
Dengan teknologi WiGic pengguna perangkat mobile dimungkinan untuk mentransfer file antarperangkat seketika, di saat yang sama pengguna juga dapat melakukan hal-hal lain pada perangkatnya.
Jika ada yang disayangkan, tak lain karena teknologi ini yang baru akan bisa direalisasikan di smartphone atau tablet berprosesor Snapdragon 810 tahun depan. [Joe]