GadgetSquad.ID – Pasang anti gores atau sering disebut juga screen protector/ screen guard sangat berguna sekali untuk ponsel atau smartphone untuk melindungi layar ponsel dari goresan baik dari benda tajam atau benda yang lunak sekalipun. Iya, benda yang tidak tajam pun bisa membikin goresan di layar ponsel jika Anda tidak hati-hati.
Sebenarnya untuk beberapa ponsel atau smartphone keluaran terbaru ada yang sudah menggunakan pelindung layar yang tanpa anti gorespun masih bisa melindungi layar ponsel, sebut saja ada Corning Gorilla Glass dan Dragon Trail. Kedua pelindung tersebut yang saat ini sudah sangat populer dan banyak digunakan oleh kebanyakan smartphone High End. Beberapa smartphone seperti keluaran Xiaomi maupun Lenovo sebagian besar sudah menggunakan pelindung layar Corning Gorilla Glass sehingga tanpa anti gores pun sebenarnya Anda masih bisa tenang kalau kalau ponsel Anda tergores sesuatu.
Baca juga: Corning Gorilla Glass DX dan DX+ Dirilis untuk Lindungi Kamera
Ada atau tanpa adanya kaca anti gores seperti Corning Gorilla Glass di ponsel, pengguna sah-sah saja untuk memasang anti gores/ screen guard tambahan. Hal ini dilakukan sebagai alangkah antisipasi supaya pengguna lebih yakin pada keselamatan ponsel dari goresan. Nah, bila ingin pasang anti gores atau screen guard sendiri di rumah, berikut cara mudah menempelkannya tanpa gelembung dan debu:
1. Siapkan dulu bahan-bahan untuk memasang anti gores ponsel yaitu ponsel yang akan dipasang anti gores, seperti: anti gores itu sendiri, isolasi transparan, lap atau kain bersih berbahan halus, dan minyak kayu putih.
2. Basahi kain dengan sedikit minyak kayu putih, kemudian usapkan pada layar ponsel, sampai bener bener bersih tidak ada debu sedikitpun.
3. Lap lagi menggunakan kain yang tidak basah untuk mengeringkan layar ponsel. Periksa lagi dan pastikan tidak ada debu, air atau minyak yang menempel pada layar ponsel.
4. Ambil anti gores. Anti gores ini kan biasanya dilapisi oleh 2 lapisan plastik pelindung. Lepaskan pelindung pertama yang bertuliskan “Please peel of this mask before application”. Pokoknya intinya yang bertuliskan “Before application”.
5. Setelah lepas lapisannya langsung tempelkan ke layar ponsel. Usahakan nempelkannya yang pas dan presisi antara sudut atas bawah, sudut samping kanan kiri biar terlihat rapi. Saat berusaha pasang anti gores supaya rapi, pastikan lagi tidak ada debu yang menempel.
6. Setelah rata kaanan kiri atas bawah, tempelkan dengan rata anti gores ke layar.
7. Biasanya jika sudah menempel rata, pasti ada saja gelembung udara di dalamnya. Untuk menghilangkan gelembung gelembung tersebut sapu permukaan anti gores/ layar menggunkan alat yang yang rata misal saja kartu ATM. Atau bisa juga dengan jari, tekan tekan (pijit) gelembung udara dan arahkan ke samping hingga gelembung tersebut terdorong mengarah keluar. Jika sudah rata atau rapi, lepaskan pelindung plastik anti gores yang kedua yang bertuliskan “Please peel of this mask after application completed”.
8. Setelah lapisan kedua dilepas, biasanya masih ada saja debu yang menempel di dalam sehingga akan menimbulkan gelembung, dan gelembung yang diakibatkan debu ini tidak bisa didorong keluar. Nah, untuk membersihkan atau mengangkat debu yang masuk dalam anti gores caranya dengan menggunakan isolasi bening tadi.
10. Siapkan dua potongan isolasi sedikit. Yang potongan pertama untuk mengangkat anti gores (melepas sebagian anti gores) sedangkan potongan kedua untuk mengangkat debu di layar.
11. Lepas (sedikit saja) anti gores hingga debu tadi keliatan menggunakan isolasi, caranya tempelkan isolasi di sudut anti gores kemudian angkat isolasi, maka anti gores pun akan ikut terangkat/ mengelupas.
12. Lepas sampai debu yang akan dibersihkan keliatan, kemudian menggunakan potongan isolasi yang kedua tempelkan isolasi ke debu tersebut sehingga debu akan menempel di isolasi. Tempelkan isolasi “pembuang debu” baik pada layar maupun pada anti gores, takutnya debu tersebut menempelnya bukan pada layarnya melainkan pada anti goresnya.
13. Setelah dirasa debu sudah hilang rekatkan kembali anti gores. Jika timbul gelembung ratakan kembali dengan mengarahkan gelembung ke sisi luar.
14. Begitu seterusnya perlakuan untuk membersihkan debu yang menempel di antara layar dan anti gores. Lakukan terus sampai debu benar benar hilang dan tidak ada gelembung lagi di layar ponsel.