Image: Income Property USA
Image: Income Property USA

gadgetsquad.id – Apakah Anda memiliki properti dan berniat untuk menyewakannya kepada penyewa yang membutuhkan. Untuk menghindari berbagai kemungkinan yang tidak mengungtungkan, ada baiknya Anda mencermati orang yang berminat menyewa properti yang Anda punya. Pasalnya, jika Anda salah memilih penyewa bisa saja menyebabkan kerugian yang besar. Menyewakan properti kepada orang yang salah bisa merusak properti Anda, biaya sewa yang tidak dibayar bahkan berujung kepada aksi ilegal. Namun dengan mengambil waktu untuk mencari penyewa yang tepat dari awal, pemilik properti bisa meminimalisir resiko ini dan menghindari biaya tambahan.

Jadi, apa saja yang perlu dicermati ketika Anda berniat menyewakan property Anda, berikut ada beberapa tipsnya dari Lamudi.

Jika memungkinkan, atur pertemuan dengan calon penyewa
Apabila Anda mengelola sendiri properti yang Anda miliki dan tidak menggunakan jasa agen real estate, hubungan yang Anda miliki dengan penyewa sangatlah penting. Jika waktu mengizinkan, jadwalkan pertemuan langsung dengan calon penyewa. Jika Anda tinggal di lain kota, berbicara melalui telepon juga cukup. Menghabiskan waktu untuk langkah penting ini bisa menghindari Anda dari masalah selama masa penyewaan.