Hp Samsung Galaxy Note 9 resmi diperkenalkan pada 24 Agustus 2018 lalu. TIdak hanya membawa spesifikasi tinggi dan banyak fitur baru di smartphonenya, Galaxy Note 9 kini juga membawa beberapa penambahan fitur baru S Pen yang menjadi daya tarik tersendiri. Apa saja?
Fitur Baru S Pen
S Pen adalah ciri khas dan kebanggan dari seri Note yang unik. Sehingga memungkinkan pengguna berkomunikasi dengan cara baru. Tidak ada stylus lain yang mampu menandingi S Pen.
S Pen sejatinya merupakan perangkat stylus khas Samsung Galaxy Note. S Pen ini bisa dipakai untuk berbagai kebutuhan, seperti sebagai alat untuk menulis, menggambar, atau membuat catatat di layar smartphone.
S Pen terbaru ini dilengkapi dengan Bluetooth Low Energy (BLE), sehingga Anda dapat menggunakannya sebagai remote control dalam jarak 10 m dari smartphone Anda. Fitur Bluetooth didukung hingga 30 menit waktu siaga atau 200 klik tombol per pengisian penuh.
Baterai terisi penuh dalam waktu kurang dari 40 detik ketika Anda memasukkan S Pen ke dalam Galaxy Note9, dan cukup tarik pena dari perangkat untuk mengaktifkan S Pen.
Baca juga: Saingi Huawei P20 Pro, Samsung Galaxy A7 (2018) Bawa Tiga Kamera, Apa Hebatnya?
Desain yang Disempurnakan
S Pen Galaxy Note9 nyaman di tangan, dengan panjang 106milimeter dan berat 3.1gram. Dengan tip 0.7 milimeter dan 4.096 tingkat sensitivitas tekanan memberikan presisi yang sempurna, menambah kenyamanan dan akurasi untuk mencatat dan menggambar. Seperti Galaxy Note9 sendiri, S Pen dilengkapi dengan kemampuan tahan air dan debu IP683. Jadi di mana pun hari membawa Anda, dan dalam kondisi apapun, Anda siap menjadi lebih produktif.
S Pen Sebagai Remote Control
Fitur Baru S Pen Galaxy Note9 meningkatkan standar S Pen dengan berbagai penambahan yang bermanfaat, termasuk konektivitas Bluetooth Low-Energy (BLE), kompatibilitas Samsung DeX, dan integrasi dengan beberapa fitur Note favorit pengguna. Bersama-sama, peningkatan ini menawarkan kontrol yang jauh lebih besar atas pengalaman mobile Anda, membuatnya lebih mudah untuk mendapatkan hasil maksimal dari semua yang Anda lakukan.
Sebagai Remote Control
Konektivitas S Pen memungkinkannya berfungsi sebagai remote control intuitif untuk Galaxy Note9, sehingga kamu dapat mengelola dengan mudah fungsi utama, termasuk kamera dari jarak 10meter dari perangkat.
Ini berarti, ketika mengambil foto selfie atau bersenang-senang dengan teman, setelah membuka aplikasi kamera, daripada memencet tombol secara langsung (dan mungkin bisa menghasilkan foto yang kurang pas), Anda dapat langsung mengambil foto dengan mengklik tombol S Pen. Klik dua kali akan beralih dari kamera depan ke kamera belakang, dan sebaliknya.
Baca juga: Ini 5 Fitur Pendukung Game di Samsung Galaxy Note 9
Memutar Lagu
Aplikasi lain yang mendukung Fitur Baru S Pen adalah sebagai remote control termasuk aplikasi Galeri dan aplikasi presentasi serta pemutar media. Dengan satu atau dua kali klik, bisa play/ pause lagu, melompat ke trek atau video berikutnya. Atau melihat gambar berikutnya/sebelumnya dalam album. Kamu bahkan dapat memanfaatkan S Pen sebagai clicker yang nyaman untuk menampilkan Galaxy Note9 dan Samsung DeX.
Dan dengan SDK (software development kit) terbuka, pengembang software dapat mengintegrasikan kontrol intuitif S Pen pada berbagai aplikasi yang memungkinkan Anda untuk memudahkan lebih banyak pekerjaan dengan satu klik sederhana.
S Pen juga memungkinkan Anda untuk dengan mudah meluncurkan aplikasi atau fitur favorit dengan tekan lama, selain dari aplikasi yang sedang dibuka. Anda juga dapat menyesuaikan klik di menu pengaturan S Pen2.
Koneksi Bluetooth Low-Energy (BLE)
S Pen selalu menjadi inovasi yang mendorong batas, tetapi menambahkan konektivitas BLE membawanya ke level lain, karena telah memperluas batas di mana Anda dapat menggunakan S Pen untuk mengelola perangkat Anda.
Teknologi BLE memastikan bahwa S Pen selalu siap kapan pun kamu membutuhkannya. Baik ketika terpasang pada perangkat atau ketika dilepaskan, serta mempertahankan koneksi yang stabil bahkan ketika Bluetooth dimatikan. Super Capacitor S Pen hanya membutuhkan 40 detik untuk mengisi baterai secara penuh, dan dapat bertahan hingga 30 menit daya — atau hingga 200 klik.
Baca juga: Punya Kamera Terbaik, Ini Skor DxOMark Samsung Galaxy Note 9
Terkoneksi ke Samsung DeX
Pengguna Galaxy Note adalah multitaskers sejati yang memerlukan smartphone serbaguna. Itulah mengapa Samsung meningkatkan Galaxy Note9 S Pen dengan dukungan Samsung DeX, yakni untuk menawarkan lebih banyak cara kepada pengguna dalam memudahkan pekerjaan mereka.
Solusi layanan produktivitas telah ditingkatkan untuk Galaxy Note9 dengan adapter HDMI yang sangat portabel. Dapat dengan mudah dipasang ke layar saat bepergian tanpa perlu perangkat terpisah. Selain itu, ada juga dukungan dual screen yang memungkinkan Kamu untuk bekerja secara bersamaan di layar smartphone dan di monitor yang terhubung.
Fitur Baru S Pen mampu menghubungkan Galaxy Note9 ke monitor. Ini memungkinkan Kamu untuk memanfaatkan perangkat sebagai keyboard sentuh, trackpad, maupun permukaan untuk menulis atau menggambar dengan S Pen. Tip S Pen yang presisi, memberikan pengalaman menulis yang realistis dan efisien saat bekerja pada Samsung DeX.
Membuatnya mudah untuk membuat catatan pada video yang ditonton di monitor. Serta menyempurnakan gambar atau ilustrasi menggunakan Galaxy Note9 dengan software Adobe.
Baca juga: Adu Hasil Foto Kamera Huawei P20 Pro vs Samsung Galaxy Note 9
Untuk Kreasi Menggambar
Galaxy Note8 tahun lalu memperkenalkan Live Message, fitur menyenangkan yang memungkinkan Kamu memberi lebih banyak emosi ke dalam pesan. Caranya dengan menggambar emoji sendiri, membuat animasi GIF, dan menyesuaikan foto dengan efek pena dan catatan tulisan tangan.
Galaxy Note9 memperluas kemampuan ekspresif dari Live Message dengan mengintegrasikan dukungan untuk stiker AR Emoji, yang sangat emotif dan menyerupai pengguna. Fitur Baru S Pen menambahkan kesenangan terbaru untuk berbagi stiker AR Emoji, dimana Kamu dapat menyesuaikannya dengan pesan yang dipersonalisasi, gambar, dan efek lainnya, yang dapat dibagikan melalui aplikasi messaging.
Baca juga: Ini Daftar Smartphone dan Cara Tukar Tambah atau Trade In Samsung Note 9
Kesenangan tidak berhenti di situ, berkat fitur Photo Drawing dan Live Drawing dari PENUP yang baru. Kamu dapat menambahkan sentuhan kreatif ke aplikasi Galeri. Sehingga memungkinkan menggambar di atas foto sendiri untuk membuat karya seni yang mengesankan. Sementara yang kedua menawarkan tutorial video untuk membantu menyempurnakan kreativitas artistik Kamu.
Screen off memo juga semakin dinamis, dimana warna dari S Pen menjadi sesuai dengan warna S Pen itu sendiri. Seperti kuning (untuk Galaxy Note9 Ocean Blue), abu-abu muda (warna Midnight Black), atau Metallic Copper.