GadgetSquad.id – Di beberapa negara iPhone 15,  iPhone 15 Pro dan iPhone 15 Pro Max sudah resmi dijual. Banyak pengguna yang antusias untuk memiliki seri terbaru smartphone buatan Apple ini. Tapi ternyata ada beberapa masalah di iPhone 15 yang muncul saat pengguna pertama kali menggunakannya.

harga iphone 15 pro (1) masalah di iPhone 15

3 Masalah di iPhone 15

Setidaknya ada 3 masalah yang paling banyak diungkapkan pengguna ketika sudah mencoba iPhone 15. Sebagaimana di lansir dari Techradar, berikut ini 3 masalah yang muncul dan paling banyak dikeluhkan pengguna :

Baca juga : Harga iPhone 15 dan Spesifikasi Lengkapnya

 

  1. Bug di Pngaturan

Adanya bug pada menu pengaturan atau Setting menjadi satu dari masalah di iPhone 15 yang dikeluhan pengguna. Masalah ini pun ditanggapi secara resmi oleh Apple. Bug ini membuat iPhone 15 terhenti saat pengguna mencoba mentransfer data secara langsung dari iPhone lama ke iPhone baru.

Apple telah meluncurkan beberapa pembaruan firmware kecil (iOS 17.0.1 dan sekarang iOS 17.0.2) untuk memperbaiki masalah ini, dan tampaknya solusi tersebut berhasil. Jadi jika kamu baru saja menerima iPhone 15 baru, pastikan iPhone lama Anda diperbarui ke firmware terbaru tersebut. Caranya buka menu Pengaturan > Umum > Pembaruan Perangkat Lunak.

Baca juga : Harga iPhone 15 Pro dan Spesifikasi Lengkapnya

 

2. Lapiran Titanium

Masalah di iPhone 15 yang juga banyak dilaporkan terkait dengan iPhone 15 Pro dan iPhone 15 Pro Max, yaitu lapisan titanium baru pada iPhone terbaru ini rentan terhadap sentuhan jari. Hal ini juga telah ditanggapi oleh Apple yang menyatakan bahwa “Untuk iPhone 15 Pro dan 15 Pro Max, minyak dari kulit Anda mungkin mengubah warna dari lapisan tersebut untuk sementara”.

Apple merekomendasikan untuk menggunakan kain yang lembut untuk mengembalikan lapisan titanium ke kondisi semula. Alternatifnya, Anda dapat menghindari masalah ini dengan membungkus iPhone 15 Pro dengan casing pelindung.

Baca juga : Harga iPhone 15 Pro Max dan Spesifikasi Lengkapnya

 

3. Quality Control

Masalah di iPhone 15 lainnya yang banyak dilaporkan, adalah masalah kualitas dari bodinya. Beberapa pengguna melaporkan adanya ‘cacat’ seperti layar yang tidak sejajar dengan tepi ponsel, debu di dalam lensa kamera telefoto, dan tanda-tanda ‘cacat’ lainnya. Bahkan di Reddit, beberapa pengguna juga melaporkan masalah pada iPhone 15 Pro Max yang hadir dengan kaca belakang retak.

 

Selalu Ada Masalah

Adanya masalah pada saat peluncurkan seri iPhone terbaru bukanlah hal baru. Contohnya  tahun lalu, pada iPhone 14 muncuk masalah yang membuat kameranya menghasilkan tangkapan gambar yang goyang atau buram. Begitu juga saat peluncurkan iPhone 13 series, ada masalah pada iPhone 13 Pro yaitu layar 120hz-nya tidak berfungsi dengan beberapa aplikasi pihak ketiga.