GadgetSquad.id – Teknologi pengisian daya fast charging buatan OPPO diklaim paling cepat dan paling aman. Teknologi yang diperkenalkan pertama kali tahun 2013 ini mempunyai kecepatan charging 400% lebih cepat dari charging lainnya, hanya 30 menit saja sudah terisi 75% daya baterai.
Sebenarnya tidak hanya OPPO yang mengembangkan teknologi pengisian daya cepat atau fast charging, banyak vendor juga berusaha mencari solusi untuk charge baterai yang lebih cepat, seperti ASUS dan Samsung yang mengklaim pengisian daya 30 menit mampu terisi 50 hingga 60% daya baterai.
Tentunya banyak pengguna penasaran bagaimana teknologi fast charging ini bekerja, karena meskipun merasakan kecepatan dan kemudahan, tapi pengguna juga sangat memperhatikan sisi keamanannnya.
Cara Kerja Fast Charging VOOC
VOOC fast charging buatan OPPO ini menggunakan solusi meningkatkan arus daya, bukan meningkatkan tegangan arus daya, sehingga dari awal sudah bisa menjamin tidak akan terjadi bahaya yang sering timbul karena tegangan arus daya terlalu tinggi.
Baca juga :Â Beli Hp OPPO Bisa Dapat Rumah 1 Miliar, Begini Caranya!
Peningkatan arus daya ini bekerja dari 0% hingga 90% daya baterai saja, setelah 90% maka pengisian daya kembali seperti kecepatan charging biasa. Tujuannya adalah untuk mencegah kelebihan pengisian daya sehingga pengisian daya akan melambat hingga terisi penuh.
Selain itu, untuk mencegah terjadinya kelebihan arus daya selama fast charging, teknologi VOOC disertai dengan 5 lapisan proteksi keamanan kelebihan arus daya, dari adapter, baterai hingga smartphone sendiri.
OPPO mengklaim bahwa untuk merealisasikan fast charging ini, semua komponen pengisian daya harus didesain ulang, sebagian komponen bahkan baru pertama kali ditemukan, sehingga OPPO mengajukan 16 hak paten teknikal dalam pengembangan teknologi VOOC.
Baca juga :Â Menguji Daya Tahan Baterai Hp OPPO A3s, Dipakai Seharian Tanpa Powerbank
Untuk itu, teknologi fast charging ini sementara hanya bisa dirasakan di sebagian perangkat smartphone saja, tentunya hanya smartphone flagship OPPO. Dan juga menggunakan adapter khusus agar bisa mengisi daya lebih cepat. Tapi tidak menutup kemungkinan, teknologi inovatif ini kelak bakal digunakan secara umum oleh semua perangkat elektronik.
Bagi kamu yang penasaran mengenai cara kerja VOOC Flash Charge bisa menonton video di bawah ini.
https://www.youtube.com/watch?v=lrsK6F7aB0o