GadgetSquad.id – Volta, produsen motor listrik asli Semarang, yang menjadi salah satu anggota Microsoft Entrepreneurship for Positive Impacts, berupaya meningkatkan pengalaman berkendara motor listrik secara mudah dan menyenangkan.

Motor Listrik Volta (1)

Salah satu yang dilakukan Volta yaitu dengan menghadirkan VoltaChat, sebuah aplikasi chatbot yang dapat membantu pengguna ataupun calon pengguna motor listrik Volta. Beberapa kegunaan dari VoltaChat ini antara lain yaitu :

  • Mempelajari berbagai macam produk Volta secara interaktif
  • Menemukan rekomendasi produk Volta yang paling cocok dengan membandingkan spesifikasi dan harga
  • Mencari stasiun penukaran baterai
  • Mencari pengisian daya yang paling dekat dengan posisi pengendara
  • Dan lainnya

Didukung oleh Azure OpenAI Service, chatbot yang dapat diakses di https://voltaindonesia.com/chat ini memungkinkan pengguna motor listrik ini untuk menggunakan bahasa sehari-hari dalam bertanya ataupun meminta rekomendasi. Hal tersebut dapat menghemat waktu dan meningkatkan kemudahan pengguna saat berkenalan dengan Volta dan memperdalam pengetahuan mengenai Volta.

Baca juga : Telkomsel “Jaga Bumi” Rilis Paket Bundling Motor Listrik Volta!!

Selain itu, setiap kendaraan Volta juga dilengkapi dengan sistem Internet of Things (IoT) yang terintegrasi dengan aplikasi. Ke depannya, dengan memanfaatkan kemajuan teknologi Generative AI, Volta akan mengintegrasikan kemampuan Azure OpenAI Service ke dalam sistem IoTnya untuk menjamin kenyamanan pengguna dalam menggunakan motor ramah lingkungan.

Motor Listrik Volta

Saat ini, Volta yang tingkat kandungan dalam negeri (TKDN)-nya telah mencapai lebih dari 40 persen, menawarkan dua jenis kendaraan listrik, yaitu roda 2 dan roda 3, dengan model 401, Virgo, dan Mandala sebagai produk unggulannya.

Adapun motor-motor listrik Volta dilengkapi dengan fitur modern seperti LED digital speedometer, tombol percepatan, dan tombol parkir untuk menambah kenyamanan saat berkendara, serta slot baterai LifePO4 yang dapat di-upgrade sampai dengan 180 km.

Tidak hanya itu, setiap kendaraan Volta juga dilengkapi dengan sistem Internet of Things (IoT) yang terintegrasi dengan aplikasi. Ini memungkinkan pengendara mengelola kendaraan mereka serta melakukan monitoring baterai secara real-time, sehingga pengalaman berkendara menjadi lebih berkualitas.

Stasiun Sistem Ganti Baterai

Usaha Volta dalam meningkatkan penetrasi kendaraan listrik di Indonesia tidak pernah lepas dari kolaborasi dengan pelaku industri lainnya, seperti PLN. Melalui kolaborasi Volta dengan PLN, 300 stasiun Sistem Ganti Baterai (SGB) Volta yang tersebar di Pulau Jawa, Bali, dan Sumatera, selalu siap mengisi daya baterai Volta pengendara.

Tidak hanya SGB, Volta juga menghadirkan opsi pengisian daya baterai lithium di stasiun pengisian daya Volta yang sudah fast-charging kepada pengendara, sehingga dapat mengurangi rasa khawatir akan kehabisan baterai saat berkendara.

Sewa Motor Listrik

Volta juga menyelenggarakan program Semolis atau Sewa Motor Listrik memungkinkan pengemudi ojek online untuk bisa menyewa motor listrik secara harian, dan memiliki motor tersebut setelah melewati batas sewa tertentu.

Ini memberikan kesempatan bagi pengemudi ojek online untuk lebih berdaya tanpa khawatir kekurangan biaya, sekaligus berkontribusi dalam pengurangan emisi karbon di Indonesia.

Para pengemudi ojek online juga menyatakan mampu menghemat hingga 60% pengeluaran harian karena tak lagi perlu berurusan dengan harga bahan bakar minyak yang tinggi dan biaya servis kendaraan.