GadgetSquad.ID – Lagi cari tablet anyar di tahun baru, ada yang gres nih dari Huawei. Kenalin Huawei MatePad X 12, tablet premium cocok buat eksekutif muda.
Huawei MatePad 12 X hadir dalam dua pilihan warna yaitu White dan Greenery. Tablet ini memiliki ketebalan 5,9mm dan bobot 555 gram.
Soal spesifikasi tablet ini mengusung layar LCD 12 inch beresolusi 2800 x 1840 pixel (2,8K) dan rasio 3:2. Layarnya mendukung refresh rate 144hz, tingkat kecerahan hingga 1.000 nits, gamut warna P3, dan HDR Vivid.
Teknologi display Paper Matte tidak hanya membuat layar terasa seperti kertas, tapi juga bisa mengurangi pantulan dan gangguan cahaya.
Tidak ketinggalan sertifikasi dari TÃœV Rheinland untuk menjaga kenyamanan mata dalam penggunaan jangka panjang.
Huawei Mate 12 X dilengkapi dua kamera belakang dengan konfigurasi kamera utama 13MP dan kamera ultrawide 8MP. Di bagian depan terdapat kamera depan 8MP untuk mengambil selfie dan video call.
Huawei membekali tablet ini dengan sejumlah fitur dan aplikasi produktivitas seperti PC-level WPS Office, Huawei Notes, Notes Recording, Handwriting Search, SuperHub, dan Floating Multi-Window.
Huawei MatePad 12 X mengusung chipset Kirin T90A RAM 12GB dan internal 256GB. Kapasitas baterainya 10.100 mAh diklaim dapat bertahan hingga 14 jam untuk menonton video, dengan pengisian cepat 66W.
Huawei MatePad 12 X menjalankan sistem operasi HarmonyOS 4.2, serta mendukung konektivitas Wi-Fi, Bluetooth 5.2, USB-C 3.1. Tablet ini dapat dibeli di Indonesia dengan harga Rp 8.999.000.