Untuk keperluan marketing, segala cara dilakukan para vendor supaya produknya terlihat bagus. Seperti yang diberitakan saat ini bahwa salah satu iklan hasil foto Huawei palsu, ternyata menggunakan kamera DSLR sebagai hasil foto hp Huawei Nova 3.
Kabat tak sedap ini diketahui melalui salah satu iklan yang mereka peruntukan di Negara Mesir. Pada iklan tersebut menampilkan pasangan yang sedang mengambil foto selfie bersama-sama.
Namun sialnya setelah sang Artis wanita, Sarah Elshamy yang memposting foto behind the scene pembuatan iklan tersebut di akun Instagram baru ketahuan, bahwa foto yang ditampilkan ternyata dilakukan menggunakan kamera DSLR.
Baca Juga:Â Harga dan Spesifikasi Huawei Nova 3i
Karena pada foto tersebut memperlihatkan model sedang difoto menggunakan DSLR oleh seorang fotografer profesional. Padahal sejatinya foto yang diambil seharusnya menggunakan Huawei Nova 3. Smartphone tersebut bahkan tidak terlihat sama sekali berada dalam adegan, demikian dilansir The Verge (20/8).
Sontak setelah kabar ini tersebah, pihak vendor pun langsung memberi pembelaan. Bahwa dalam iklan tersebut tidak pernah mengklaim gambarnya diambil dari Nova 3.
Baca Juga:Â Catat! Ini Jadwal Flash Sale Infinix HOT 6 Pro Tahap Kedua
Iklan ini sendiri sejatinya merupakan program pemasaran yang dilakukan Huawei untuk pasar Negara Mesir. Mereka ingin menunjukan teknologi AI pada kamera Huawei Nova 3. Dimana dengan menggunakan teknologi tersebut sang wanita kini tidak perlu memakai make-up untuk terlihat cantik di foto, karena Hp tersebut sudah memiliki fitur Beauty AI.
Namun sebenarnya kejadian ini bukan pertama kalinya dilakukan Huawei. Karena sebelumnya mereka sempat ketahuian menipu konsumen saat memoles foto bezel P8 menggunakan Photoshop. Sebelumya Huawei juga pernah memposting hasil gambar yang diklaim dari P9. Namun setelah ditelusuri pada halaman Google+, terungkap bahwa data EXIF pada foto yang diposting adalah diambil dari kamera DLSR Canon 5D Mark III.