GadgetSquad.id– Samsung Electronics Indonesia kembali meluncurkan seri Hp terbaru yaitu Samsung Galaxy A54 5G dan Galaxy A34 5G. Hp Samsung terbaru dari kelas A Series ini sudah dibekali sejumlah fitur yang ditingkatkan kemampuannya.
Keunggulan Samsung Galaxy A54 5G dan Galaxy A34 5G
Berbagai peningkatan fitur sudah disertakan, seperti merekam video lebih stabil dan tajam, mengakses layar dengan lebih jelas, daya tahan baterainya yang mendukung penggunaan lebih dari dua hari.
- Bikin Konten Foto/Video Makin Awesome
Samsung Galaxy A54 5G dan Galaxy A34 5G menghadirkan fitur kamera dengan kemampuan menangkap gambar dengan kualitas yang jernih, termasuk saat kondisi malam yang didukung fitur Nightography dan AI. Diklaim kedua Hp Samsung terbaru ini menghadirkan pengalaman fotografi kelas flagship dengan harga lebih terjangkau.
Samsung Galaxy A54 5G juga mampu menghasilkan video yang jernih dan stabil serta tidak blur melalui peningkatan fitur optical image stabilization (OIS) dan video digital image stabilization (VDIS). Bahkan dengan tangan yang agak tremor atau saat merekam video dalam perjalanan, tetap bisa merekam konten dengan hasil stbil. Dibantu juga dengan fitur Night Mode untuk membantu merekam lebih detail di kondisi kurang cahaya,
Apalagi kini sudah dilengkapi dengan fitur editing tools yang pertama kali hadir di Galaxy A Series.
- Tampilan Layar Makin Tajam
Samsung Galaxy A54 5G dan Galaxy A34 5G sama-sama dibekali layar Super AMOLED, namun beda ukurannya. Layar Samsung Galaxy A54 5G berukuran 6,4 inci, sedangkan layar di Galaxy A34 5G berukuran 6,6 inci .
Kemampuan menampilkan gambar di luar ruangan pada layar di kedua Hp Samsung terbaru ini telah ditingkatkan, sehingga bisa mengakses konten dengan mudah di bawah sinar matahari yang terik. Belum lagi dukungan fitur Vision Booster yang disempurnakan dan kecepatan refresh 120Hz, tampilan akan tetap terlihat jernih dan tajam saat pengguna bergerak di antara kondisi pencahayaan yang berbeda.
Samsung Galaxy A54 5G dan Galaxy A34 5G memberikan jaminan OS upgrade hingga empat generasi dan pembaruan keamanan selama lima tahun. Fitur-fitur ini memungkinkan pengguna mengakses software dan keamanan terbaru untuk memaksimalkan Hp ini.
Baca juga : Baru! Samsung Galaxy A14 5G Harga 3 Juta Ini Fitur Unggulannya!
- Daya Tampung dan Konektivitas
Samsung Galaxy A54 5G dan Galaxy A34 5G kompatibel dengan ekosistem Samsung Galaxy, sehingga bisa terkoneksi antar perangkat Galaxy secara seamless. Untuk tambahan ruang penyimpanan, pengguna mendapatkan penyimpanan cloud sebesar 100GB dan menyimpan foto dengan mudah ke OneDrive dengan Microsoft 365 Basic selama 6 bulan, yang dapat diakses di Samsung Galaxy A54 5G dan Galaxy A34 5G.
- Fitur Keamanan
Fitur keamanan tidak lupa disematkan di kedua Hp Samsung terbaru ini. Ada fitur Samsung Knox yang membuat data tetap terkunci dengan keamanan mobile setingkat defense-grade.
Samsung Galaxy A54 5G dan Galaxy A34 5G juga memberi pengguna akses ke Security and Privacy Dashboard, sehingga mereka bisa melihat dengan mudah bagaimana aplikasi melacak data dan menghentikan aktivitas pengumpulan data yang tidak diinginkan melalui langkah-langkah yang sederhana.
Saat pengguna ingin berbagi file penting yang berisi informasi sensitif atau informasi pribadi dengan tingkat privasi dan kontrol tertinggi, ada Private Share. Fitur ini memungkinkan pengguna berbagi file hanya ke penerima yang ditunjuk dalam batas waktu tertentu dan screenshot dinonaktifkan.
Ketersediaan
Samsung Galaxy A54 5G akan tersedia dalam 4 pilihan warna awesome, antara lain Awesome Lime, Awesome Graphite, Awesome Violet, dan Awesome White. Dan untuk Samsung Galaxy A34 5G juga akan tersedia dalam 4 pilihan warna, antara lain Awesome Lime, Awesome Graphite, Awesome Violet, dan Awesome Silver. Baik Galaxy A54 5G dan Galaxy A34 5G akan tersedia pada Maret 2023.
Samsung Galaxy A54 5G dijual dengan harga :
- Rp5.999.000 (RAM 8GB/memori 128GB)
- Rp6.399.000 (RAM 8GB/memori 256GB)
Samsung Galaxy A34 5G dijual dengan harga :
- Rp4.999.000 (RAM 8GB/memori 128GB)
- Rp5.399.000 (RAM 8GB/memori 256GB)
Spesifikasi Galaxy A54 | ||
Layar | Ukuran | 6.4” FHD + SA HID 120Hz 1000nits |
Resolusi | ||
Layar | Infinity-O | |
Kamera | Belakang | 50MP (OIS) – Main Camera + 12MP – Ultra Wide + 5MP – Makro |
Depan | 32MP | |
Prosesor | Exynos 1380 | |
Memori | RAM/ROM | 8GB/128GB, 8GB/256GB |
Micro SD | Up to 1TB | |
Baterai | Kapasitas (Tipikal) | 5,000mAh |
Charging | 25W Fast Charging (Opsi) | |
Dimensi | 158,2 x 76,7 x 8,2 mm | |
Warna | Lime, Black, Violet, White |
Spesifikasi Galaxy A34 | ||
Layar | Ukuran | 6.6” FHD + SA HID 120Hz 1000nits |
Resolusi | ||
Layar | Infinity-O | |
Kamera | Belakang | 48MP (OIS) – Main Camera + 8MP – Ultra Wide + 5MP – Makro |
Depan | 13MP | |
Prosesor | Mediatek MT6877V Dimensity 1080 | |
Memori | RAM/ROM | 8GB/128GB, 8GB/256GB |
Micro SD | Up to 1TB | |
Baterai | Kapasitas (Tipikal) | 5,000mAh |
Charging | 25W Fast Charging (Opsi) | |
Dimensi | 161.3 x 78.1 x 8.2 mm | |
Warna | Lime, Black, Violet, White |