desain hp oppo 2

GagdetSquad.id – Awal bulan ini, smartphone Xiaomi yang dapat dilipat terlihat menjalankan MIUI 12. Sejak saat itu, ada rumor bahwa Xiaomi akan meluncurkan Hp lipat baru akhir tahun ini.

Sekarang, sebuah laporan baru menunjukkan bahwa merek asal Cina lainnya, seperti OPPO dan vivo meluncurkan Hp lipat juga tahun ini. Menurut Digital Chat Station, ketiga merek tersebut telah bersiap menghadirkan Hp dengan inovasi baru itu, sebagaimana dilaporkan Gizmochina.

Sebelumnya, Hp Xiaomi dengan layar yang dapat ditekuk terlihat di dalam kereta bawah tanah di Cina, yang dibawa seorang pria. Dugaannya pria tersebut merupakan VP Xiaomi yang pernah memamerka Hp lipat beberapa tahun lalu.

Baca juga : Hp Lipat Samsung Galaxy Z Flip Versi Murah Rilis di 2021

Hp ini kemungkinan merupakan prototipe dan menggunakan mekanisme engsel yang mirip dengan Samsung Galaxy Z Fold. Perangkat ini juga ditampilkan menjalankan MIUI 12 OS.

Namun, saat ini belum diketahui seperti apa desain fitur persembahan OPPO atau vivo. Meski begitu, Hp lipat OPPO dikabarkan juga akan mengusung mekanisme engsel yang mirip dengan prototipe Xiaomi. 

Selain itu, keterangan rahasia Weibo juga berbicara tentang Samsung dan pengiriman layar lipatnya ke luar negeri. Perusahaan Korea Selatan tersebut rupanya telah meningkatkan pengiriman layar yang dapat dilipat, jadi akan ada gelombang besar adopsi teknologi layar fleksibel berpengalaman milik perusahaan.

Jadi diharapkan perangkat dengan mekanisme engsel serupa akan benar-benar dihadirkan dari merek Hp asal Cina itu. Sayangnya, ini masih merupakan laporan yang belum dikonfirmasi, jadi ini belum tentu jelas kebenaran.