GadgetSquad.id – Setelah tidak banyak Hp terbaru yang diluncurkan di Januari 2019, pasar smartphone di Indonesia sepertinya akan kembali diramaikan dengan sederet Hp terbaru 2019 yang sudah siap masuk ke pasaran. Buat yang berencana beli Hp terbaru, tahan dulu…coba simak beberapa Hp terbaru 2019 yang sebentar lagi akan dirilis di Indonesia.

Hp terbaru 2019 (1)

Samsung Galaxy S10

Samsung Galaxy S10 mengusung layar  berukuran 6,1 inci. Tampilan layar ini didukung teknologi Super AMOLED dengan ketajaman resolusi Quad HD+ dan beraspek rasio 19:9. Samsung juga menyematkan teknologi baru saat ini, berupa Fingerprint scanner yang disematkan di dalam layar sentuhnya. Namun Samsung bukan yang pertama, karena sudah ada Vivo V11 Pro yang mengusung fitur ini.

Baca juga : Ini Ranking 10 Besar Hape Android Yang Kinerjanya Paling Kencang

Bodi Hp terbaru 2019 ini masih mengusung desain sama dengan seri Galaxy S9, yaitu memiliki lengkungan pada sisi kanan dan kirinya. Untuk fitur kameranya, Galaxy S10 dilengkapi 3 kamera di bodi belakang. Sedangkan sisi depannya disematkan satu kamera untuk foto selfie. Galaxy S10 ini akan memiliki dua pilihan varian yaitu denagn memori internal 128 GB dan 512 GB.

Samsung Galaxy S10 Plus

Samsung Galaxy S10 Plus dilengkapi layar berukuran 6,4 inci. Ketajaman layar ini juga mengadopsi teknologi Super AMOLED beresolusi Quad HD+ dan beraspek rasio 19:9 yang memenuhi bagian depannya dengan desain Infinity-O. Pada Samsung Galaxy S10 Plus juga disematkan Fingerprint scanner di layar sentunya.

Untuk fitur kameranya Galaxy S10 dilengkapi 3 kamera di bodi belakangnya, sama dengan Galaxy S10. Sedangkan di sisi depannya membawa 2 kamera untuk foto selfie. Samsung Galaxy S10 Plus akan tersedia dalam pilihan varian memori internal 128 GB, 512 GB, atau 1 TB.

Kinerja Hp terbaru 2019 ini akan didukung prosesor diotaki oleh Exynos 9820 atau Qualcomm Snapdragon 855 yang sama-sama memiliki performa bertenaga. Dan yang lebih hebat lagi, smartphone yang satu ini akan diperkuat RAM 12 GB.

Samsung Galaxy S10 Lite

Samsung Galaxy S10 Lite kabarnya akan mengusung layar berukuran 5,8 inci. Layar ini menggunakan teknologi Super AMOLED dengan resolusi Quad HD dan beraspek rasio 18,5:9.

Layarnya sudah bersifat full-view atau memenuhi hampir sekujur sisi depan. Samsung juga tetap akan mengusung desain Infinity Display pada layar ini. Galaxy S10 Lite akan dilengkapi dengan dua kamera belakang. Sedangkan di sisi depannya disematkan satu lensa kamera.

Untuk performanya, Galaxy 10 Lite akan diperkuat prosesor Qualcomm Snapdragon 855 dan RAM 6 GB. Untuk baterainya akan memiliki kapasitas 3100 mAh dengan didukung fast charging yang dapat mengisia daya baterai dengan cepat.

Semua seri Galaxy S10 pun akan langsung menggunakan sistem operasi Android 9 Pie. Selain bocoran info seputar spesifikasinya, juga ada info mengenai harga ketiga smartphone terbaru Samsung ini.

Dari info yang muncul, Galaxy S10 dijual seharga US$1008 atau sekitar Rp 14,6 juta. Sedangkan Galaxy S10 Plus dilepas seharga US$1135 atau sekitar Rp 16,5 juta. Dan untuk Galaxy S10 Lite akan dijual dengan harga US$882 atau sekitar Rp 12,8 juta.

Samsung Galaxy M20

Samsung Galaxy M20 hadir dengan layar sentuh berukuran 6.3 inch. Ketajaman layar ini didukung resolusi Full HD+ dan teknologi layar IPS LCD dengan 409ppi,. Layar ini memiliki desain 2.5D Glass dengan 19:9 aspect ratio. Bodi Samsung Galaxy M20 juga tersedia dalam warna pilihan Ocean Blue dan Charcoal Black

Untuk kinerjanya, Hp terbaru 2019 ini menggunakan prosesor Exynos 7904 (14nm) Octa-core (4x Cortex-A73 @ 1.8GHz + 4x Cortex-A53 @ 1.8GHz). Sedangkan prosesor grafisnya menggunakan Mali-G71 MP2 GPU. Kinerjanya juga didukung RAM 3 dan memori internal 32GB. Selain itu juga ada pilihan varian 4GB dan memori Internal 64GB.  Untuk menambah kapasitas memori, disediakan slot microSD up yang mendukung hingga kapasitas 512GB.

Soal fitur kamera, di bodi belakangnya tersemat dual kamera yang berkekuatan sama, yaitu 13 MP f/1.9 + 5 MP f/2.2 120° wide angle. Kamera ini dilengkapi fitur seperti Live focus, PDAF, LED flash. Untuk kamera depannya memiliki resolusi lebih besar , yaitu 8 MP f/2.0 yang dilengkapi fitur Display flash dan Selfie Focus.

Samsung Galaxy M20 yang menjalankan sistem operasi Android 8.1 Oreo, juga dilengkapi fitur Samsung Experience 9.5, Dolby Atmos surround sound, Fingerprint dan Face Unlock. Untuk daya tahan hidupnya,  smartphone Samsung ini mengandalkan Baterai berkapasitas lebih besar, yaitu 5000 mAh, dan didukung fitur 15W fast charging.

Harga Samsung Galaxy M20 tersedia dalam dua pilihan yaitu : RAM 3GB / memori internal 32GB dijual seharga Rp 1,8 juta) dan RAM 4GB / memori internal 64GB dijual seharga Rp 2,2 juta).

Hp terbaru 2019 (3)

Samsung Galaxy M10

Samsung Galaxy M10 mengusung layar sentuh berukuran 6.22 inch. Ketajaman layar ini didukung resolusi HD+ dan teknologi layar IPS LCD. Layar ini memiliki desain 2.5D Glass dengan 19:9 aspect ratio. Bodi Samsung Galaxy M10 tersedia dalam warna pilihan Ocean Blue dan Charcoal Black

Untuk kinerjanya, Samsung Galaxy M10 mengandalkan prosesor Exynos 7870 (14nm) Octa-core 1.6 GHz Cortex-A53. Sedangkan prosesor grafisnya menggunakan Mali-G71 GPU. Kinerjanya juga didukung RAM 2 dan memori internal 16 GB. Selain itu juga ada pilihan varian 3GB dan memori Internal 32GB.  Untuk menambah kapasitas memori, disediakan slot microSD up yang mendukung hingga kapasitas 512GB.

Soal fitur kamera, di bodi belakang Hp terbaru 2019 ini tersemat dual kamera yang berkekuatan 13 MP f/1.9 + 5 MP f/2.2 120° wide angle. Kamera ini dilengkapi fitur seperti Live focus, PDAF, LED flash. Untuk kamera depannya memiliki resolusi 5 MP f/2.0 yang dilengkapi fitur Display flash dan Selfie Focus.

Samsung Galaxy M10 yang menjalankan sistem operasi Android 8.1 Oreo, juga dilengkapi fitur Samsung Experience 9.5 dan Face Unlock. Untuk daya tahan hidupnya,  smartphone Samsung ini mengandalkan Baterai berkapasitas 3400 mAh.

Harga Samsung Galaxy M10 tersedia dalam dua pilihan yaitu : RAM 2GB / memori internal 16GB dijual seharga Rp 1,6 juta) dan RAM 3GB / memori internal 32GB dijual seharga Rp 1,8 juta).

Baca juga : Ini Daftar Hp RAM 6GB Yang Bisa Dibeli di Indonesia

OPPO Find Z dan OPPO F11 Pro

Setelah meluncurkan seri R17 Pro, OPPO bersiap akan kembali memasukan seri Hp terbarunya di pasaran Indonesia. Sebelumnya sempat muncul info dan foto dua Hp terbaru OPPO yang dilabeli dengan nama OPPO F11 dan OPPO R19.

Namun belakangan kembali muncul info dan foto soal Hp terbaru OPPO dengan nama seri OPPO Find Z yang akan menjadi nama lain dari OPPO R19. Hp terbaru 2019 terbaru keluaran OPPO ini rencananya akan mengusung desain kamera kamera depan dengan mekanisme Pop-Up. Selain itu Hp ini juga akan dibekali dengan kamera ganda di bagian belakang bodinya. Tidak ketinggalan juga disematkan sensor fingerprint

Dari bocoran info , ada satu produk Hp OPPO dengan nomor model OPPO CPH1969 yang sudah mengantongi dokumen TKDN (Tingkat Kandungan Dalama Negeri) dengan nilai kandungan lokal sebesar 33.38%.

 

Vivo V15 dan V15 Pro

Setelah lama tidak merilis Hp terbaru, di 2019 ini Vivo juga sudah menyiapkan produk Hp terbarunya. Dari info yang muncul, Hp terbaru 2019 keluaran Vivo tersebut yaitu Vivo V15 dan Vivo V15 Pro. Kabarnya Hp ini juga akan mengsung desain pop-up camera.

Spesifikasi yang dibawa Vivo V15 /Vivo V15 Pro antara lain layar 6.59 inch Full HD+ Super AMOLED. Performanya mengandalkan  SoC Snapdragon 675 (11nm), Octa-core (2×2.0 GHz Kryo 460 Gold & 6×1.7 GHz Kryo 460 Silver) plus Adreno 612. Juga didukung RAM 6/8GB dan Internal 128GB.

Hp terbaru 2019 (1)

Hp Vivo terbaru ini mengusung camera Triple 48 MP, PDAF + 8 MP + 5 MP,  di bodi belakakng. Sedangkan kamera depannya yang berdesain Motorized pop-up memiliki resolusi 32 MP

Hp yang berjalan pada OS Android 9.0 Pie ini dilengkapi dengan Under-display fingerprint. Untuk daya tahan hidupnya dibekali dengan Battery 4500 mAh dan fitur Fast charging.

Infinix Hot 6X

Sebenarnya Infinix Hot 6X sudah mengantongi dokumen TKDN sejak akhir 2018 lalu. Tapi ternyata Hp terbaru 2019 ini baru akan mulai dijual 12 Februari 2019 mendatang. Dan untuk tahap awal akan dijual secara eksklusif di Shopee dan Akulaku.

Hp terbaru 2019 (1)

Kabarnya Hp Infinix ini akan dibanderol dengan harga kurang dari Rp 2 juta, dan akan dibundling dengan Smartfren dan dapat free unlimited data selama satu bulan.  Infinix Hot 6X akan membawa spesifikasi seperti layar 6.2 inch IPS HD+, 19:9 aspect ratio. Performanya akan mengandalkan SoC Snapdragon 425 Quad-core 1.3GHz. Juga didukung RAM 2/3GB dan memori  Internal 16/32GB. Tidak ketinggalan disediakan slot microSD up to 128GB (dedicated slot).

Hp terbaru 2019 ini dilengkapi dual camera di bodi belakang yang berresolusi 13MP f/1.8 + 2MP f/2.4, quad LED flash. Sedangkan kamera depannya berresolusi 8MP f/2.0, AI, Bokeh, LED flash.  Infinix Hot 6X ini berjalan pada OS Android 8.1 Oreo. Serta didukung baterai 4000 mAh.

Redmi Note 7

Setelah resmi memisahkan diri dari nama Xiaomi, Redmi langsung memerkenalkan seri terbarunya, yaitu Redmi Note 7. Meski belum secara resmi masuk ke pasaran Indonesia, tapi ternyata di beberapa online store Indonesia sudah ada yang menjual Redmi Note 7. Tapi bisa dipastikan ini adalah produk bergaransi Internasional dengan ROM China.

Redmi Note 7 sendiri mengsung spesifikasi berupa layar 6.3 inch Full HD+ IPS LCD, 2.5D Glass, Gorilla Glass 5, 19.5:9 aspect ratio. Kinerjanya didukung SoC Snapdragon 660 (14nm), Octa-core (4×2.2 GHz Kryo 260 & 4×1.8 GHz Kryo 260). Juga disokong Adreno 512 GPU dan RAM 4GB LPDDR4x.

Untuk memori Internalnya disediakan  64GB, plus slot microSD up to 256GB. Hp ini dilengkapi dengan Dual camera di bodi belakang yang berresolusi 48MP + 5MP. Sedangkan kamera depannya berresolusi 13MP.

Hp yang menjalankan OS Android 9.0 (Pie) + MIUI 10 ini juga dilengkapi Fingerprint dan Face Unlock untuk sistem keamanannya. Dan untuk daya tahan hidupnya, Hp terbaru 2019 ini dibekali dengan Battery 4000mAh dan mensupport Quick Charge 4.0.  Harga Redmi Note 7 bergaransi Internasional dijual Rp 3,7 jutaan

Honor 10 Lite

Hp terbaru 2019 yang satu ini bisa dikatakan dipastikan akan mendarat du Indonesia. Ini berdasarkan bocoran sertifikasi TKDN yang sudah selesai dipenuhi.  Honor 10 Lite merupakan Hp kelas menengah. Performanya didukung SoC kirin 710. Hp ini hadir dalam pilihan RAM 4GB dan 6 GB RAM, dan juga pilihan memori internal 64 GB atau 128 GB internal. Tapi belum diketahui apakah kedua varian tersebut yang akan dirilis atau  atau hanya satu saja.

Honor 10 lite mengusung layar 6,21 inci dengan ketajaman FHD 2340×1080 piksel. Bodi Honor 10 Lite dibalut dengan gradasi dua warna yang terlihat elegan. Fitur kameranya, disediakan kamera depan berresolusi 24 megapiksel, dan dual kamera di bagian belakang dengan resolusi 13 MP + 2 MP.

Untuk harganya, Hp yang sudah dirilis di Cina ini dibanderol Rp2,9 juta untuk varian 4GB +64 GB dan Rp4 jutaan untuk varian 6GB + 128GB internal. Belum ada info resmi berapa harga jualnya di Indonesia.