GadgetSquad.id – Jika untuk segmen pasar smartphone harga 1 jutaan, Xiaomi menggelontorkan cukup banyak tipe Hp. Untuk Hp Xiaomi 2020 di rentang harga Rp2-3 jutaan, bisa dibilang tidak begitu banyak. Masing-masing rentang harag tersebut diwakili oleh 1 tipe Hp Xiaomi.

Hp xiaomi 2020

Hp Xiaomi 2020 yang dijual direntang harga Rp 2-3 juta antara lain yaitu :

Xiaomi Redmi Note 9

Redmi Note 9 mengusung layar dengan diagonal 6,53 inci dan resolusi Full HD Plus. Bagian kiri atasnya dibekali dengan lubang punch hole untuk penempatan kamera selfie 13 MP (f/2.25). Berahlih kebagian belakang, terdapat empat kamera yang ditampung dalam modul persegi. Keempat kamera ini masing-masing memiliki sensor 48 MP (f/1.79, wide), 8 MP (f/2.2, ultrawide), 2 MP (f/2.4, macro), dan 2 MP (f/2.4, depth sensor).

Baca juga : Deretan Hp Xiaomi 1 Jutaan Yang Rilis Selama 2020

Untuk mendukung performanya, Redmi Note 9 hadir dengan chipset besutan Mediatek yakni Helio G85, dengan konfigurasi RAM dan media penyimpanan internal 4 GB/64 GB atau GB/128 GB, serta baterai kapasitas jumbo 5.020 mAh (fast charging 18W).

Sementara untuk Note 9 dengan varian RAM 4GB+64GB dibanderol dengan harga Rp. 2,499,000 dan varian RAM 6GB+64GB diharga Rp. 2,899,000.

Xiaomi Redmi Note 9 Pro

Sebagai varian tinggi, Redmi Note 9 Pro meimiliki layar yang lebih bongsor, yakni 6,67 inci (resolusi Full HD Plus). Untuk penempatan kamera depanpun ditempatkan berbeda yang diletakan kebagian tengah atas dengan resolusi 16 MP (f/2.48). Pindah kebagian kamera utamanya, Redmi Note 9 Pro memiliki sama banyaknya dengan versi Redmi Note 9. Hanya saja, konfigurasinya lebih unggul, yakni kamera utama 64 MP (f/1.89, wide), 8 MP (f/2.2, ultrawide), 5 MP (f/2.4, macro), dan 2 MP (f/2.4, depth sensor).

Baca juga : 3 Xiaomi Smart TV Terbaru Dijual Mulai 2,4 Juta, Ini Bedanya!

Dapur pacanunya didukung dengan kelas menengah besutan Qualcomm, Snapdragon 720G, yang dipadukan dengan pilihan RAM dan penyimpanan 6 GB/64 GB atau 8 GB/128 GB. Daya tahan hidupnya dibekali baterai dengan kapasitas 5.020 mAh yang sudah mendukung (fast charging 30W)

Kedua smartphone terbaru ini mempunyai dua varian, mulai dari Note 9 Pro varian terendah dengan RAM 6GB+64GB dibanderol dengan harga Rp. 3,499,000 sedangkan untuk varian RAM 8GB+128GB diharga Rp. 3,899,000.