OPPO cukup serius dalam mengembangjkan fitur kamera di smartphone mereka. Pede dengan tagline Camera Smartphone OPPO telah mengembangkan fitur kamera berdasarkan pengalaman pengguna. Seperti keammpuan kamera OPPO Reno3 Pro.

Image soal kemampuan kamera yang mumpuni di smartphone OPPO memang melekat di kepala pengguna smartphone Indonesia. Terlebih untuk kamera selfienya yang menjadi strategi marketing dan sukses dibangun mereka selama ini.

Menuju pada kamera terbarunya OPPO reno3 Pro, tentu saja kami juga tidak mau ketinggalan untuk melakukan review pada fitur kameranya.

Kamera Depan

Mulai dari kamera selfie yang disematkan pada punch hole pada bagian depan. Ada dua lensa kamera diletakkan di sana. Dua kamera depan ini masing-masing dilengkapi lensa berkekuatan 44 MP dan 2 MP. Kamera depan utama 44 MP f/2.4 merupakan wide angle (2.6″ sensor, 0.7µm pixel size), sedangkan kamera bokeh menggunakan resolusi 2 MP f/2.4 (1.75µm pixel size).

Tidak hanya itu, OPPO membenamkan fitur unggulannya, yakni kemampuan ultra night selfie. Dengan dibekali sistem Artificial Intelligence (AI) yang canggih.

Kamera ini mampu menghasilkan kinerja editing lebih cepat mengonstruksi warna pada kondisi kurang cahaya sampai 1 lux atau setara satu cahaya lilin.

Kombinasi dua kamera depan dengan algoritma yang dimilikinya menjadikan hasil foto lebih tajam pada dan efek buram pada latar yang baik.

 

Didalamnya OPPO juga penyertakan fitur dan fasilitas lain yang cukup lengkap. Seperti continuous shooting, high dynamic range (HDR), phase & contrast detection autofocus, ISO, optical stabilization, ultra night selfie, sampai resolusi maksimal di angka 9000 x 7000 piksel.

Ditambah lagi dengan kemampuan rekam video mencapai 1920×720 di 30 fps. Penggemar swafoto seperti disuguhi fotografer profesional yang siap mengambil foto secara otomatis.

Kamera Belakang

Tidak cuma kamera depan, kamera belakang OPPO Reno3 Pro juga sangat mumpuni. Pengguna disuguhkan dengan empat kamera dengan resolusi lebih tinggi dibandingkan versi Reno 3.

Oppo Reno 3 Pro membawa kamera utama dengan resolusi 64 MP untuk wide angle dengan aperture f/1.8, sensor 1/1.72, 0.8um. Lalu untuk lensa telephoto memiliki resolusi 13 MP f/2.4, sensor 1/3.4, 1.0um. Ada juga kamera ultra wide dengan resolusi 8 MP f/2.2, sensor ¼.0, dan untuk lensa mono menggunakan resolusi 2 MP, 1.75 um. Empat kamera yang dimilikinya ini memiliki fungsi berbeda, tergantung kebutuhan pengguna.

Untuk hasil foto mencapai 108 MP, OPPO memanfaatkan fungsi AI pada kamera. Cara kerjanya adalah dimana kumpulan foto yang diambil pada satu waktu secara cepat, lalu akan disambungkan oleh AI. Sehingga hasil kualitas piksel meningkat drastis karena tiap bagian yang kurang fokus akan diperbaiki menjadikannya lebih tajam. Dalam proses ini diperlukan waktu lebih lama dibandingkan mengambil foto secara normal.

Fitur menarik lainnya pada kamera belakang adalah fitur ultra dark mode. Kemampuan menangkap gambar foto pada situasi kurang cahaya menjadi salah satu keunggulan dari kamera OPPO Reno3 Pro ini. Fitur ini secara otomatis akan aktif ketika hanya ditemukan cahaya pada tingkat 1 lux. Pada situasi fotografi outdoor, fitur semacam ini akan membawa efek dramatis pada hasil foto.

Kamera Video

Tidak hanya untuk mengambil foto, kamera OPPO Reno3 Pro sangat lengkap untuk kebutuhan videografi. Untuk merekam video di OPPO Reno3 Pro pada kamera depan, smartphone ini mampu memproduksi video pada resolusi full HD 1080p dan 720p di 30 fps (frame per second).

Sebagai informasi, kemampuan 30 frame per detik merupakan ukuran minimal yang nyaman ditangkap mata manusia. Dengan kemmpuan sangat mencukupi ketika dipadu resolusi tinggi Full HD.

Baca juga: Review OPPO Reno3 Pro: Slim Body, Fitur Kamera Mumpuni

Itu baru kamera depannya, nah untuk kamera belakang sudah pasti lebih baik lagi. Kemampuan tertinggi pada kamera belakang dapet menghasilkan resolusi 4K pada kecepatanb 30fps. Pada resolusi 1080p mampu menghasilkan video dengan kecepatan 60fps/30fps. Sedangkan pada resolusi 720p akan menghasilkan kecepatan 60fps/30fps. Kemampuan ini jelas sudah diatas rata-rata untuk kamera smartphone.

Selebihnya, Oppo masih memiliki fitur Video Steady 2.0. Fitur ini akan membantu pengguna dalam merekam video bergerak. Dengan fitur ini pengguna tidak perlu khawatir akan guncangan saat merekam. Karena kamera OPPO bisa meredamnya sehingga lebih stabil. Dengan kualitas rekam jauh lebih stabil tanpa bantuan gimbal, pastinya akan membantu kamu dalam menghasilkan video yang bagus.

Ada juga fitur Ultra Steady Video Pro yang merupakan fitur lain ketika hendak merekam kegiatan di luar ruang. Terutama pada kegiatan olahraga dengan kemampuan rekam wide mencapai 119.9 derajat. Selain itu, masih ada fitur seperti video bokeh, video zoom, serta AI beauty mode.

Terakhir OPPO juga menyediakan aplikasi SOLOOP. Aplikasi ini sejatinya sudah hadir di smartphone Reno 3. Aplikasi video editor ini akan mempermudah pengguna dalam memproduksi video. Selain itu akan mempermudah mereka membagi video mereka ke orang lain. Semua didapatkannya secara gratis dan tanpa harus mendownload.