Bekerja di cafe atau ruang selain kantor kini sudah lumrah dilakukan oleh banyak orang. Tapi tentu membutuhkan laptop yang cocok untuk dapat mengakomodasi segala pekerjaan. Salah satunya HP EliteBook 845 G9 yang sudah dibekali dengan spesifikasi yang mumpuni. Salah satu keunggulannya adalah prosesor AMD Ryzen 6000 Series.
HP EliteBook 845 G9 dibekali prosesor AMD Ryzen 9 PRO 6950HS octa-core generasi Rembrandt ditandemkan RAM sebesar 16GB DDR5. Sangat mampu menangani beban kerja tinggi dengan konsumsi daya yang efisien. Pas banget untuk kamu kalangan pebisnis dan profesional. Seperti apa keunggulan lainnya? berikut adalah review lengkapnya.
Desain HP EliteBook 845 G9
Tidak cuma dari sisi spesifikasi, Laptop kelas bisnis ini juga hadir dengan desain minimalis, cocok untuk dibawa kemana saja. Dengan balutan casing aluminium berwarna silver yang menawan. Build quality laptop bisnis ini terbilang solid dan kuat. Pokoknya nggak malu-maluin untuk dibawa kerja ke kafe langganan kamu.
Dimensinya cukup ringkas hanya mencapai 1,92cm dan obotnya 1,4 kilogram. Desain HP EliteBook 845 G9 memang tampil sederhana dengan sudut tegas dan cenderung kaku, tapi kalo dilihat lebih mendetail, ada bagian yang enak untuk dilihat. Sebut saja pinggiran laptop yang dibuat agak membulat atau rounded.
Melihat bagian LID cover laptop HP EliteBook 845 G9 terdapat logo HP, lalu di atasnya terdapat aksen strip horizontal. Laptop dengan single engsel ini dibekali layar dengan bezel yang cukup tipis, jadi keliatan manis.
Keyboard dan Touchpad
Melompat ke bagian keyboard, HP mendesainnya dengan konsep chiclet dengan ukuran tuts yang tidak terlalu besar. Dilengkapi dengan backlight membantu kamu saat menggunakan diruang yang gelap. Mencoba mengetik juga nyaman, empuk, selain itu memiliki keytravel yang pas dan feedback tegas.
Ukuran touchpad HP EliteBook 845 G9 cukup luas dan gak kalah nyaman dengan keyboard-nya. Bervavigasi atau scrolling dengan touchpad juga sangat taktis, gak licin, dan akurat. Penilaian kami touchpad laptop ini lebih dari cukup dan sangat memadai untuk komputasi sehari-hari.
Baca juga: Review HP 14s-dk1524au, Laptop Pelajar Untuk Kinerja Ringan
Slot dan Port
melihat bagian sisi-sisinya, di kanan ada port audio 3,5mm combo jack, port USB 3.0 Type-A, dan port kenshington lock. Pada sisi sebaliknya terdapat port HDMI, port USB Type-A, dua buah port USB4 Type-C (40 Gb/s signaling rate, USB Power Delivery, dan DisplayPort 1.4), dan microhone. Sementara di bawah terdapat ventilasi untuk membuang panas.
Layar
HP EliteBook 845 G9 kali menggunakan layar 14 inci panel IPS BrightView resolusi sudah full HD. Menampilkan layar 100% sRGB color gamut, tampilan laptop ini memang nampak bagus, dan mampu menghasilkan tampilan tajam, warna memuaskan degan kontras yang pas. Tidak hanya itu, layar laptop ini juga memiliki kecerahan maksimal 1000 nits. Kelebihan layar HP EliteBook 845 G9 adalah panel HP Sure View Reflect, fitur ini membantu tampilan layar supaya tidak bisa dibaca dari samping atau diintip orang lain.
Selain layar yang bagus, audia laptop ini juga cukup keren. Laptop untuk kelas pebisnis juga memiliki speaker stereo Bang & Olufsen yang mampu menghasilkan suara jernih dan bertenaga.
Baca juga: Review HP 14s-fq1036AU, Dengan AMD Ryzen 7 5700U Kinerja Powerfull
Performa HP EliteBook 845 G9
Seperti yang disebutkan diatas HP EliteBook 845 G9 didukung prosesor AMD Ryzen 9 PRO 6950HS generasi Rembrandt H yang mengusung octa-core 16 thread Zen 3+ dengan kecepatan 3,3GHz – Turbo 4,9GHz. Membahas tentang prosesor ini memiliki konfigurasi 8 core dan 16 thread dengan arsitektur Zen 3+ dan teknologi 6nm sehingga memiliki efisiensi yang optimal untuk pengalaman bermain game yang maksimal. Performa laptop ini diklaim mampu menghadirkan performa sekelas desktop dengan daya yang rendah.
Prosesor AMD Ryzen 9 PRO juga sudah dilengkapi dengan fitur keamanan yang lebih lengkap dengan hadirnya fitur AMD PRO Security, AMD Memory Guard, AMD Secure Processor, dan Microsoft Pluton Security, mantap kan?
RAM
Belum lagi prosesor dengan kinerja maksimal tersebut masih didukung pula dengan memori RAM 16GB DDR5 4800MHz. Ini akan membantu penggunanya dalam menngakomodasi setiap perintah. Memori tersebut bahkan masih bisa di-upgrade hingga kapasitas 64GB.
Untuk mendukung kinerja grafis, HP EliteBook 845 G9 diperkuat GPU (Graphics Processing Unit) AMD Radeon 680M iGPU terintegrasi. Mengusung arsitektur RDNA 2 dengan mengusung 768 shader core, 48 TMUs, dan 32 ROPs memiliki kecepatan 2400MHz.
Storage
HP EliteBook 845 G9 dibekali dengan media penyimpanan atau storage SSD PCIe 4.0 x4 NVMe dari Samsung PM9A1 MZVL21T0HCLR-00BH1 berkapasitas 1TB. SSD ini sudah mendukung standar PCIe 4.0. transfer ratenya cukup kencang, karena mampu dengan menghasilkan transfer rate 3430,75 MB/s untuk read dan 3505.12 MB/s untuk write.
Baterai
Laptop bisnis HP EliteBook 845 G9 membenamkan baterai berkapasitas 3 cell 51WHr. Baterai ini cukup besar untuk laptop dikelasnya. Dengan memiliki daya tahan yang panjang, pastinya sangat cocok dibawa untuk bekerja dimana saja. Pada proses pengujian laptop ini mampu bertahan hingga 7 jam lebih untuk menangani Office, mengetik, editing foto ringan, multitasking, dan browsing.
Software dan fitur
Kamu gak perlu khawatir soal sistem operasi yang diusungnya. Ada Microsoft Windows 11 Pro asli yang sudah pre-installed di dalamnya. Sistem operasi ini berjalan lancar tanpa kendala. Tidak cuma ituk, ada beberapa aplikasi bawaan lainnya, seperti Microsoft Office Home & Student 2021 yang biasa disematkan di lini laptop terbaru.
Kelebihan laptop HP ini adalah dukungan fitur keamanan yang lengkap. Yang menarik adalah fitur HP Wolf Security yang menjadi solusi keamanan kelas enterprise menyeluruh untuk mengamankan sistem dari serangan malware, ransomware, dan juga melindungi privasi pengguna.
Selain itu masih ada fitur keamanan berbasis AI seperti HP Sure Sense. Bagi pengguna yang sering berselancar internet, dapat memanfaatkan HP Sure Click Secure Browser agar dapat berselancar web dengan lebih aman. Hewlett Packard juga membekali laptop bisnis ini dengan privacy shutter pada webcam-nya untuk melindungi privasi pengguna saat tidak digunakan.
Fitur keamanan lainnya adalah sensor sidik jari yang berlokasi di sisi kanan touchpad yang telah didukung Windows Hello untuk menjaga keamanan data pengguna dan mencegah akses tanpa otoritas. Performa sensor sidik jari laptop bisnis powerful ini cukup sensitif dan responsif dalam mengenali sidik jari.
Baca juga: Laptop Convertible Terbaru HP ENVY x360 13 Meluncur dengan Prosesor AMD Ryzen Mobile
Testing
Kami menggunakannya selama kurang lebih seminggu untuk bekerja dari kafe ke kafe. Menggunakan laptop HP EliteBook 845 G9 ini cukup mengakomodasi dan mempermudah pekerjaan kami. Selain kinerjanya kencang, kami juga tidak malu menggeluarkan laptop ini di tempat umum.
Untuk penggunaan browsing browsing, Office dan semua platform Google Suite dapat dibuka dengan mudah dan lancar. Online meeting juga tidak pernah menngalami kendala. Dalam situasi multitasking meeting online sambil mengetik HP EliteBook 845 G9 sanggup menanganinya. Sesekali kami coba mengedit video pendek untuk youtube short. Laptop ini juga masih bisa digunakan cukup lancar.
Ketika digunakan seharian kami tidak menemukan kedala. Hanya saja pada saat rendering video memang laptop ini terasa agak panas dari jika dibandingkan saat pekerjaan ringan.
Harga dan Spesifikasi HP EliteBook 845 G9
Harga: HP EliteBook 845 G9 Rp 30.499.000.
Layar: micro-edge IPS BrightView LCD dengan LED backlight 14 inci resolusi WUXGA 1920 x 1200 piksel, 1000 nits, 100% sRGB color gamut, anti-glare, HP Sure View Reflect integrated privacy screen
Prosesor: AMD Ryzen 9 PRO 6950HS octa-core (16 thread) 3,3GHz TurboBoost hingga 4,9GHz
Chipset AMD
Grafis: AMD Radeon 680M iGPU
Memori RAM: 16GB DDR5 4800MHz, upgradeable
Storage: SSD 1TB PCIe NVMe M.2
Konektivitas Qualcomm WCN6856 Wi-Fi 6E 802.11a/b/g/n/ac/ax (2×2), Bluetooth 5.2 Combo, Port USB 3.2 Gen2, port USB4 Type-C (40 Gb/s signaling rate, USB Power Delivery, dan DisplayPort 1.4), port HDMI, MicroSD card reader, port combo audio
Fitur keamanan fingerprint sensor yang mendukung Windows Hello
HP Premium Keyboard with backlight
Audio Bang & Olufsen speaker, HP Audio Boost, B&O PLAY, dual array world-facing microphones
Kamera webcam 5 MP with privacy camera
Baterai HP Long Life 3-cell, 51 Whrs Li-ion, HP Fast Charge, hingga 9 jam
Sistem Operasi Windows 11 Pro asli pre-installed
Dimensi 31.56 x 22.4 x 1.92 cm berat 1,4 kg