Lenovo IdeaPad Slim 1 Ryzen 3 7320ULenovo hadirkan IdeaPad Slim 1 Ryzen 3 7320U sebagai laptop dengan harga Rp6 Jutaan yang mengusung prosesor AMD Ryzen Mobile 7020 series terbaru. Apa saja spesifikasi lengkap dan performanya? Ini dia reviewnya.

Sebagai salah satu laptop entry-level terbaru, Lenovo IdeaPad Slim 1 Ryzen 3 7320U menawarkan kombinasi antara harga yang terjangkau dan performa tangguh. Dalam review ini, kita akan menjelajahi fitur-fitur yang ditawarkan oleh laptop ini dan mengapa bisa menjadi pilihan yang menarik bagi pengguna dengan anggaran terbatas.

Kelebihan dan Review Lenovo IdeaPad Slim 1 

Salah satu kelebihan utama dari Lenovo IdeaPad Slim 1 adalah kehadiran prosesor AMD Ryzen 3 7320U yang tangguh. Prosesor ini memiliki kecepatan clock hingga 2.3GHz, dengan begitu akan memberikan performa yang lebih baik dibandingkan dengan laptop entry-level lainnya. 

Kelebihan lainnya adalah dengan dukungan grafis AMD Radeon 610M serta memori RAM 8 GB LPDDR5 dan 256 GB SSD NVMe PCIe. Dengan grafis, memori RAM dan storage tersebut ini memberikan keleluasaan pengguna untuk melakukan multitasking sederhana. Akan tetapi jika ingin menjalankan tugas yang berat atau beberapa aplikasi secara bersamaan, mungkin lebih baik untuk meningkatkan kapasitas RAM.

Baca juga: Ini Dia Daftar Laptop Baru Lenovo Untuk Pasar Indonesia, Ada Seri Yoga Book 9i!!

Desain 

Lenovo IdeaPad Slim 1 Ryzen 3 7320U

Desain minimalis sangat terasa pada IdeaPad Slim-Series. Apalagi bodinya yang terbuat dari material bahan plastik yang tidak memberikan kesan premium. Namun begitul, laptop ini tetap terasa kokoh jika dipegang dan dirasakan. 

Dimensinya ringkas hanya 325.3 x 216.5 x 17.9 mm. Sementara, bobotnya ada di kisaran 1.38 kg. Bobot laptop ini terbilang ringan untuk dibawa, sehingga pas banget diteteng pengguna kemanapun.

Di bagian cover terdapat logo Lenovo berukuran kecil di tepian kiri atas bodi. Selebihnya hanya cover yang polos berwarna Cloud Grey. Selain warna ini, kamu juga bisa memilih pilihan warna Grey Sand. 

Pada bagian kanan dan kirinya terdapat beberapa port yang terbilang komplit. Di sisi kiri ada port ada colokan charger, USB 3.2 Gen 1, HDMI, USB-C 3.2 Gen 1, dan 3.5 MM Audio Combo Jack. Sedangkan di sisi kanan, ada memory card reader, dan USB 2.0.Laptop ini juga dilengkapi dengan webcam HD 720p dengan penutup privasi. 

Dalam hal audio, laptop ini didukung speaker yang menghadap pengguna terdapat Dolby Audio. Speaker stereo ini mampu menghasilkan suara yang jernih dan memuaskan untuk penggunaan sehari-hari. Namun, jika Anda mencari pengalaman audio yang lebih baik, menggunakan headphone atau speaker eksternal bisa menjadi pilihan yang lebih baik.

Baca juga: Baru! Laptop Gaming Lenovo Legion Pro 7i dan Legion Pro 5i, Dilengkapi Chip AI

Layar

Lenovo IdeaPad Slim 1 Ryzen 3 7320U

Untuk tampilan, Lenovo IdeaPad Slim 1 hadir dengan layar 14 inci beresolusi Full HD dengan kualitas tampilan yang sangat memadai. Layar tersebut menggunakan panel TN yang umum di kelas harganya. 

Dalam penilaian kami dengan layar yang ditampilkan cukup tajam dan memiliki kecerahan layar yang masih sangat mumpuni untuk penggunaan di dalam ruangan. Tampilan warna di layarnya juga cukup cemerlang baik untuk kebutuhan sehari-hari seperti menonton video, browsing web, dan pekerjaan perkantoran. Sayangnya sudut pandang dan tingkat kecerahan layar terbatas. 

Laptop yang dibekali dengan Windows 11 ini memiliki baterai 42Wh diklaim bisa digunakan hingga 10 jam dengan pengisian fast charger. Pengisian baterai cepat ini mampu mengisi hampir menyentuh 90 persen hanya dalam waktu 1 jam saja. 

Baca juga: Review Lenovo IdeaPad Slim 5i : Laptop Ringkas Performa Ngegas !

Performa 

Menggunakan prosesor AMD Ryzen 3 7320U, IdeaPad Slim 1 mumpuni untuk diajak bekerja. AMD Ryzen 3 7320U sendiri merupakan prosesor yang mengusung fabrikasi 6nm dengan arsitektur Zen 2. Sedangkan sektor grafis tersedia dukungan gpu terintegrasi Radeon 610M dengan arsitektur RDNA 2. 

Apalagi disokong RAM 8GB RAM LPDDR5 dan ruang penyimpanan SSD SSD PCIe 4.0×4 NVMe dengan opsi upgrade hingga 512GB. Namun sayang RAM yang digunakan onboard. Jadi, tidak ada opsi upgrade. 

Kinerja 

Tapi, untuk performa yang ditawarkan cukup sesuai ekspektasi. Masuk di kelas harga 6 jutaan IdeaPad Slim 1 tergolong serba bisa untuk komputasi harian standar. Menjalankan aplikasi office, browsing, hingga konferensi video terasa cukup gegas. 

Performanya juga ternyata masih cukup kencang untuk memenuhi kebutuhan penyuntingan foto dan video yang ringan. Mengingat layarnya yang menggunakan panel TN memang kurang ideal untuk keperluan tersebut.

Lenovo IdeaPad Slim 1 Ryzen 3 7320U (1)

Untuk GPU yang sudah terintegrasi Radeon 610M masih bisa diajak untuk bermain game yang tidak membutuhkan kinerja grafis ekstra. Kami mencoba menjalankan game kelas kompetisi seperti Valorant dengan memilih mode Extreme Performance di Lenovo Vantage. Hasilnya, di pengaturan grafis Low dan resolusi HD kami masih bisa bermain dengan nyaman.

Saat ditest, daya tahan mampu mengakomodasi kami berkerja nyaris seharian atau sekitar 7 jam. Kami menggunakan laptop ini dengan skema penggunaan tingkat kecerahan layar sekitar 60%, menggunakan mode battery saver Windows dan Intelligent cooling di Lenovo Vantage, plus dengan terhubung ke WiFi untuk kami mengetik dokumen sambil browsing hingga sesekali menonton youtube.

Pengalaman fisik menggunakan IdeaPad Slim 1 kami dapat mengetik tanpa ada kendala. Karena desain keyboard yang cukup besar dan jarak antar tombol yang tidak terlalu sempit. Sayangnya keyboadnya belum dilengkapi dengan lampu backlit.

Spesifikasi Lenovo IdeaPad Slim 1 14AMN7:

Prosesor AMD RYZEN 3 7320U
Sistem Operasi Windows 11 Home
Produktivitas Microsoft Office Home & Student 2021
Layar 14.0FHD TN, 16:9, up to 85% AAR, 4-side narrow bezel
Memori 8GB Soldered LPDDR5-5500
Baterai 42Wh battery, up to 10hr battery life, rapid charge
Penyimpanan 256GB / 512GB SSD M.2 2242 PCIe 4.0×4 NVMe
Grafis Integrated graphics
Kamera HD 720p dengan penutup privasi
Audio Speaker 2 x 2W dengan Dolby Audio
Dimensi 325 x 217 x 17.9mm
Port/slot
1x USB 2.0
1x USB 3.2 Gen 1
1x USB-C 3.2 Gen 1 (support data transfer only)
1x HDMI 1.4b
1x Card reader
1x Headphone / microphone combo jack (3.5mm)
1x Power connector
Warna Cloud grey, Sand

REVIEW OVERVIEW
Desain
7.5
Layar
7
Performa
7
Baterai
7.5
Software
7
Previous articleAca Aca!! realme 11 Pro dan 11 Pro+ Resmi Rilis, Spek Mengiurkan, Harganya?
Next articleRilis di Indonesia 15 Juni, realme C53 NFC Bakal Jadi ‘Game Changer” di Kelasnya!!
review-lenovo-ideapad-slim-1-ryzen-3-7320u-desain-ramping-dan-fast-chargingLenovo IdeaPad Slim 1 Ryzen 3 7320U adalah laptop dengan harga terjangkau yang menawarkan desain ramping, tampilan yang solid, dan performa yang handal untuk tugas-tugas sehari-hari. Laptop Ini bisa jadi pilihan yang bagus untuk pelajar, profesional, dan siapa pun yang mencari laptop yang ringan dan portabel. Menggunakan AMD Ryzen 3 7320U dengan banderol harganya hanya 6 jutaan Rupiah, laptop ini memiliki performa yang terbukti bisa diandalkan, meski tidak membawa banyak fitur, namun. Apalagi desainnya yang ringkas dan ringan membuatnya mudah dibawa ke mana saja.