Xiaomi secara rilis produk dari Redmi K20 dan K20 Pro pada sebuah acara di Cina. Kedua Hp ini disebut-sebut sebagai Flasghip Killer. Redmi K20 Pro dan Redmi K20 punya spesifikasi yang sangat bagus, lalu apa bedanya antara kedua produk ini?

Redmi K20 dan K20 Pro 2

Desain

Dari sisi tampilan keduanya juga sama-sama memiliki desain dengan warna gradasi 3 dimensi serta pemindai sidik jari dalam layar. Redmi K20 memiliki layar dan disain yang serupa

Layar

Bedanya Redmi K20 Pro memiliki bodi kaca dan logam dengan desain gradien 3D dengan layar full HD + 6,39 inci resolusi 2340 x 1080 piksel dengan rasio aspek 19,5: 9 dan kecerahan 600 nits. Redmi K20 Pro menggunakan layar AMOLED.

Namun Redmi K20 memiliki tampilan layar penuh 6,39 inci dengan resolusi layar yang sama, dan memiliki sensor sidik jari dalam layar juga. Kedua hp ini juga sama-sama dibekali layar full view tanpa poni dan memiliki bezel ultra-tipis.

Redmi K20 dan K20 Pro

Baca juga: Pakai Snapdragon 439, Redmi 7A Dibekali baterai 4.000 mAh

Kamera

Redmi K20 dan Redmi K20 Pro sama-sama kamera selfie pop-up dengan resolusi 20MP. Dan pada kamera belakang, mereka sama-sama-sama meggunakan tiga kamera pada kedua varian juga.

Redmi K20 Pro memiliki tiga kamera di bagian belakang dengan sensor 48MP Sony IMX 586, sensor 8MP dengan zoom 2X (lensa telefoto) dan lensa sudut ultra-lebar 13MP (tampilan 124,8 derajat).

Sedangkan Redmi K20 memiliki tiga kamera dennga sensor 48MP + 13M + 8MP, yang mirip dengan versi Pro. Namun, sensor 48MP di sini adalah Sony IMX582, dan bukan 586.

Harga

Dari sisi harga Redmi K20 dibanderol 1999 Yuan atau setara Rp4 juta untuk varian RAM 6GB dan penyimpanan 64GB, sedangkan yang dengan RAM 6GB dan penyimpanan 128GB akan dilepas dengan harga 2099 Yuan atar setara Rp4,2 juta.

Untuk Redmi K20 Pro akan dijual mulai 2499 atau setara Rp5 jutaan untuk varian 6GB RAM dan 64GB, sementara varian RAM 6GB dan penyimpanan 128GB akan dikenakan harga 2599 Yuan atar setara Rp5,2 jutaan.

Redmi K20 Pro juga hadir dengan 8GB RAM dan penyimpanan 128GB dengan banderol 2799 Yuan atau setara Rp5,6 jutaan dan varian paling tinggi yakni RAM 8GB dan penyimpanan 256GB akan dijual dengan harga 2999 Yuan atau setara Rp6 jutaan.

Redmi K20 dan K20 Pro 3

Baca juga: Hp Dibawah Rp 1 Juta, Advan i6c vs Redmi Go Bagus mana?

Kinerja

Redmi K20 Pro menjalankan prosesor Qualcomm Snapdragon 855 yang digabungkan dengan GPU Adreno 640. Hp ini memiliki dua pilihan RAM 6GB atau 8GB dengan maksimum penyimpanan 256GB.

Sedanngkan Resmi K20 menggunakan chipset Qualcomm Snapdragon 730, namun begitu hp ini juga memiliki dua pilihan RAM 6GB atau 8GB dengan maksimum penyimpanan 256GB.

Untuk mendukug pengalaman mian game K20 Pro memiliki mode Game Turbo 2.0 pada K20 Pro, yang meningkatkan kinerja ponsel biasa selama bermain game.

Baterai

Redmi K20 dan Resmi K20 Pro memiliki baterai 4000 mAh dengan pengisian cepat 27W. Ini menjalankan MIUI 10 berdasarkan Android Pie. Ponsel ini juga memiliki NFC dan GPS dual-band juga. Selebihnya ada sensor sidik jari bawah layar generasi ke-7. Redmi K20 Pro mempertahankan jack headphone, memiliki port USB Type-C di bagian bawah untuk pengisian daya dan mendukung kualitas audio Hi-Fi.