Vivo setidaknya memiliki lebih dari satu hp dengan layar poni dua diantaranya adalah Vivo Y83 dan Vivo V9. Kedua smartphone baik Vivo Y83 dan Vivo V9 juga dibanderol dengan harga yang hampir sama yakni disektar 3 jutaan. Tapi sebenarnya bagus mana antara Vivo Y83 VS Vivo V9?
Vivo V9 yang terbaru saat ini memang sudah ada yang menggunakan versi 6GB yang tentu saja ada pembaharuan dari sisi prosesor. Namun kalo ini GadgetSquad akan membandingkan Vivo Y83 VS Vivo V9 yang versi pendahulunya dengan RAM 4GB.
Kedia hp terbaru Vivo ini membawa kamera selfie yang mumpuni tidak hanya itu didalamnya juga sudah dibekali teknologi canggih Artificial Intelligence (A.I).
Desain Vivo Y83 VS Vivo V9
Jika kamu yang sempat suka dengan desain Vivo V9, nah di Vivo Y83 Secara fisik juga memiliki struktur yang sangat mirip. Memiliki struktur bodi dengan sisi yang membulat, dan memiliki tepian bodi yang agak sedikit menyembul ke samping. Bagian sisi juga tidak ada perbedaan mencolok.
Di bagian belakang yang memiliki konsep lengkungan 2.5D, Vivo Y83 menanamkan sensor fingerprint dengan posisi di atas logo Vivo begitu juga pada Vivo V9. Â Bogi bagian belakang ini dibentuk cukup ergonomis sehingga kedua hp nyaman saat digenggam.
Baca Juga:Â Layar 6,2 Inci Rasio 19:9, Ini Harga dan spesifikasi Vivo Y81
Layar Vivo Y83 VS Vivo V9
Vivo V9 mengusung layar luas berukuran 6,3 inci. Vivo menyebutnya dengan istilah FullView Display. Layar ini memiliki ketajaman resolusi FHD+ (2280 x 1080 pixels), dan aspect ratio 19:9 serta ukuran Screen-to-Body Ratio mencapai 90%.
Sedangkan pada Vivo Y83 juga memiliki perbandingan dengan bodi yang hampir 88%, dengan konsep yang juga bezel-less. Minusnya, layar Vivo Y83 masih sebatas HD+ belum Full HD layaknya di V9. Meski begitu, untuk urusan tampilan gambar dan warna di layar masih tetap bisa diandalkan.
Pada bagian layar ini baik Y83 dan V9 memang sama sama menggunakan notch (poni) yang menghiasi sebagian kecil layar ponsel ini. Ukuran layarnya beda-beda tipis. Di spesifikasi disebutkan layar Vivo Y83 itu sekitar 6.22 inci, hanya terpaut dikit dibanding layar V9 yang 6.3 inci.
Sistem Keamanan
Vivo Y83 dan Vivo V9 dibekali sistem proteksi ponsel yang berlapis. Ada beberapa metode pengaman layar ponsel yang dapat dimanfaatkan, diantaranya dengan menggunakan Password maupun pattern.
Yang paling keren, ponsel ini juga menyertakan fingerprint sensor di bagian belakang. Fungsinya pun tidak hanya untuk unlock layar, tapi juga bisa digunakan untuk memproteksi aplikasi. Sebagai tambahan, Vivo Y83 juga melengkapi sistem keamanan ini dengan pilihan Face Unlock.
Sedangkan Vivo V9 sudah dilengkapi fitur AI Face Access 2.0, yaitu fitur pengenalan wajah (face recognition) yang bisa mengidentifikasi wajah kamu sebagai cara untuk membuka kunci layar Hp ini. Selain itu Face Access with App-Lock juga dapat mengunci aplikasi tertentu yang ada di Hp ini, dimana hanya dapat dibuka dengan pemindaian wajah.
Baca Juga:Â Vivo V9 dengan RAM 6GB Hadir di Indonesia, Harganya?
Kamera Vivo Y83 Vs Vivo V9
Kamera Depan
Vivo Y83 juga coba menawarkan sensasi baru bagi pecinta selfie dengan menjejalkan teknologi Artificial Intelligence (A.I) di kamera depan yang memiliki resolusi 8MP dengan bukaan F/2.2. Teknologi yang berbasiskan software dan dikombinasikan oleh hardware khusus ini dapat mendeteksi jenis kelamin, warna dan tekstur kulit serta pencahayaan di sekitar lokasi dengan baik.
Sedangkan Vivo V9 memiliki resolusi kamera depan lebih besar. Kameranya memiliki resolusi 24 Mpix. Hebatnya lagi, kamera selfie ini sudah didukung oleh teknologi Artificial Intelligence (AI) Face Beauty. Dengan AI Face Beauty ini kamera selfie Vivo V9 mampu menghasilkan foto yang jernih, tajam sekaligus natural. Ini karena teknologi AI Face Beauty mampu mengidentifikasi usia, jenis kelamin, warna kulit, tekstur wajah pengguna, serta pencahayaan di sekitarnya. Dari situ kamera mampu mengidentifikasi tangkapan kamera dengan menyesuaikan pada wajah pengguna, dan bisa menghasilkan foto selfie yang lebih natural.
Secara kualitas, AI Face Beauty yang dimiliki Vivo Y83 sangat mirip dengan V9. Untuk selfie dengan mode Face Beauty ini, pengguna juga bisa mengatur tingkat kecantikan secara manual. Di interface kamera, Anda tinggal memilih satu hingga enam level kecantikan wajah.
Baca Juga:Â Vivo NEX vs NEX S vs NEX A, Apa Bedanya?
Kamera Belakang
Untuk Kamera Belakang Vivo Y83 Â memiliki resolusi 13MP. Kamera ini disokong fitur Phase Detection Autofocus (PDAF), yang bisa menangkap fokus obyek foto dengan cepat, dan hasil jepretannya tetap jernih dan tajam.
Fitur utama Kamera utama Vivo Y83 adalah Live Photo. Live Photo juga bisa sekaligus merekam suara dengan durasi rekam sekitar 1.5 detik. Serupa foto selfie, kamera utama Vivo Y83 juga didukung mode Portrait untuk menghasilkan foto bokeh.
Sedangkan kamer belakang Vivo V9 membawa dual kamera belakang dengan desain lensa vertical dan adanya lampu LED Flash. Kamera ganda ini memiliki resolusi 13 MPix + 2 Mpix. Tidak ketinggalan disediakan berbagai fasilitas fotografi. Seperti HDR (High Dynamic Raange), Panorama, Face Beauty , Ultra HD dan Doc. Ada juga fasilitas ‘Profesional’ yang memungkinkan kamu untuk mengatur sendiri berbagai penyetingan fotografi, seperti brightness, ISO, White Balance, Autofocus dan lainnya.
Tentu saja dual camera ini bisa menghasikan foto bokeh seperti kamera DSLR. Apalagi dual camera ini didukung fitur AI Bokeh sehingga dual kamera ini dapat mengidentifikasi objek foto, dan memastikan fokus dengan tingkat presisi yang tinggi.
Kamu bahkan bisa memotret lebih dahulu, lalu mengatur titik fokus setelahnya. Menariknya, dual kamera ini juga bisa merekam video slow motion. Untuk kemampuan merekam videonya, bisa hingga resolusi HD (1080p). Sayangnya, kamera ini tidak dilengkapi dengan kemampuan image stabilizer. Sehingga kurang mampu mengatasi saat pengambilan gambar dalam keadaan goyang.
Baca Juga:Â 3 Hp Vivo NEX Terbaru Resmi Dirilis, Ini Harga dan Spesifikasinya !
Kinerja Vivo Y83 VS Vivo V9
Dari sisi kineja Vivo tidak cukup bagus hp ini menggunakan chipset MediaTek MT6765 dengan prosesor 8 inti (Octa-core 64-bit) yang memiliki clockspeed 2.0 GHz. Berdasarkan informasi dari produsen hardware, chipset tersebut juga dikenal dengan istilah Helio P22.
Sedangkan untuk Vivo V9 mengusung prosesor Qualcomm Snapdragon, tapi versi yang digunakan masih Snapdragon 450 Octa-core. Padahal beberap Hp kompetitor lainnya sudah menggunakan prosesor Snapdragon seri 6.
Untuk memorinya sendiri, Vivo Y83 disokong RAM 4GB plus penyimpanan internal 32GB yang juga menyertakan slot memori ekspansi microSD (dedicated) yang terpisah dari tray SIM card. Untuk ukuran ponsel pintar kelas mid-end, spesifikasi memori yang dibawa Vivo y83 sudah tergolong lumayan besar.
Begitu juga Vivo V9 yang sama-sama menggunakan RAM 4 GB dan memori internal 64 GB. Tidak ketinggalan juga disediakan slot MicroSD yang mendukung hingga kapasitas 256 GB.
Performa kedua hp Vivo ini juga didukung OS Andorid terbaru 8.1 yang di adopsinya. OS Android ini dikombinasikan dengan FunTouch OS 4.0, yang mampu meningkatkan daya tahan baterai, meningkatkan keamanan dan kecepatan pengoperasian, memberikan pengalaman yang lebih cepat dan aman.
Pengalaman Gaming Vivo Y83 Vs Vivo V9
Khusus untuk game, baik Vivo Y83 dna Vivo v9 sudah telah dibekali Game Mode yang bisa dimanfaatkan untuk meningkatkan user experience saat bermain game. Jika fitur ini diaktifkan, kamu bisa bebas bermain game tanpa ada gangguan. Karena fitur ini akan menonaktifkan notifikasi, pesan dan panggilan yang masuk.
Kamu juga bisa mengaturnya untuk menampilkan panggilan telepon dari kontak tertentu saja. Kamu dapat memilih untuk menjawab, menolak, atau mengabaikan panggilan saat bermain game.
Dari hasil pengujuan benchmark menggunakan beberapa aplikasi. Hasilnya, secara keseluruhan setingkat dengan Vivo V9 yang menggunakan chipset Snapdragon 450.
Baca Juga:Â Vivo V9 Kemahalan? Hp Baru Vivo Ini Lebih Murah
Baterai Tahan Lama
Untuk menopang kinerja keseluruhan, Vivo Y83 menanamkan baterai dengan kapasitas yang sama besar dari Vivo V9 yakni 3260 mAh. Menariknya, optimalisasi dari platform Android 8.1 Oreo dengan antarmuka FunTouch OS v4.0 milik Y83 ini mampu meningkatkan kemampuan baterai. Sayangnya kedua hp Vivo tidak menyediakan fitur fast charging untuk pengisian daya cepat.
Fitur penghemat konsumsi baterai yang dimiliki Vivo Y83 dan Vivo V9 juga secara keseluruhan cukup bisa diandalkan dalam mendongkrak performa baterai untuk memberikan waktu operasional yang lebih tahan lama. Untuk standby dan penggunaan standar, baterai ponsel ini bisa bertahan hingga leebih dari satu hari.