Tidak lama lagi, POCO akan segera meluncurkan smartphone terbarunya yakni, POCO X5 5G di Indonesia. Kali ini tim Gadget Squad berkesempatan untuk mencicipi pengalaman menggunakan ponsel generasi terbaru POCO X Series yang baru saja diluncurkan secara global. Berikut ini ulasan singkat kami.

Paket Penjualan

Dari segi kemasan POCO X5 5G  mengusung desain yang sama dengan seri X lainnya yang didominasi warna hitam kuning sebagai ciri khas dari POCO. Sedangkan di bagian belakang tertera tentang info nilai jual utama perangkat. Untuk paket penjualan, POCO X5 5G sudah dijual dengan aksesoris pendukung standar seperti kabel charger, kepala charge 33 Watt, casing, panduan penggunaan, serta SIM ejector.

Hands On

Kesan pertama kami ketika menggenggam perangkat ini, sangat nyaman digunakan dengan satu tangan. Hal tersebut lantaran POCO X5 5G lebih ringan dari pendahulu dengan bobot hanya 189 gram dan ketebalan 8 mm.

Siap bersaing di kelas menengah, POCO X5 5G membawa desain yang semakin segar berkat tiga sentuhan warna yang stylish hitam, biru dan hijau seperti unit yang kami coba. Tak hanya itu, saat bagian belakang terpapar cahaya memberikan kesan elegan dan mewah. Masih di bagian bodi belakang, POCO X5 5G membawa tiga sensor kamera dan di dalam frame tertulis lensa utama dari ponsel ini menggunakan 48MP.

Beralih di sisi kanan ponsel, terdapat dua buah tombol untuk volume dan daya yang sekaligus berfungsi sebagai fingerprint scanner. Di bagian atas terdapat lubang jack audio 3,5 mm dan infrared. Sementara, sisi kiri dihuni oleh laci SIM Card dengan tipe hybrid. Selain itu, berbagai macam jenis port bisa ditemukan dibagian bawah perangkat, termasuk girl speaker, konektor USB Type-C dan microphone.

Dapur pacu POCO X5 5G disokong dengan prosesor Snapdragon 695 5G yang sudah mendukung jaringan generasi kelima. Sementara CPU Qualcomm Kryo 660 memiliki kecepatan hingga 2,2GHz dan fabrikasi 6nm, yang telah teruji dapat menghasilkan performa yang lebih gahar, stabil, dan efisien. Pada sisi grafis, POCO X5 5G mengandalkan GPU Adreno 619 yang mana merupakan penyempurnaan dari pada Adreno 618 milik Snapdragon 732G, menjadikan POCO X5 5G mampu menghasilkan grafis yang lebih smooth meski settingan game rata kanan.

Performa tersebut didukung memori RAM up to 13 GB LPDDR4x dengan frekuensi hingga 2133MHz yang diklaim sanggup melibas game-game kekinian seperti Mobile Legend, PUBG, Valorant, bahkan game berat seperti Genshin Impact sekalipun. Dalam kesempatan yang sama, kami turut menguji performa ponsel ini dengan aplikasi AnTuTu Benchmark versi 9. Dari hasil yang ada POCO X5 5G berhasil meraih skor di angka yang cukup tinggi di kelasnya yakni 410 ribuan. Sebagai catatan, angka tersebut bahkan lebih tinggi dibandingkan Snapdragon 732 dengan 364.802. Sedangkan untuk daya tahan hidupnya, ponsel teranyar besutan POCO ini membawa kapasitas baterai sebesar 5.000 mAh yang didukung dengan teknologi pengisian cepat sebesar 33 Watt.

Harga & Ketersediaan

Belum ada info secara detail tanggal peluncuran dan berapa harga dari ponsel teranyar ini, namun Andi Renreng, Head of Marketing POCO Indonesia, mengatakan POCO X5 5G akan meluncur di bulan Februari 2023. Menyoal harga, jika merujuk pada harga Poco X5 di pasar global, POCO X5 5G dibanderol mulai dari USD 249 atau kisaran Rp 3,7 juta.