GadgetSquad – Perusahaan teknologi OPPO telah mengumumkan teknologi RTK barunya yang sangat meningkatkan presisi dari algoritma navigasinya. Menurut perusahaan, algoritme baru ini dapat mencapai akurasi satu meter tanpa peralatan tambahan, ini juga seharusnya cukup baik untuk navigasi per jalur.

OPPO bekerja sama dengan China Mobile untuk menerapkan teknologinya, yang pada gilirannya akan mengembangkan sistem berbasis darat dan menara 5G. Apa yang dilakukan RTK adalah mengumpulkan semua informasi dari GPS, menara seluler, sensor di dalam ponsel termasuk akselerometer, giroskop, bahkan antena handset.

Dilaporkan GSM Arena, 23 Oktober 2020, algoritme juga bisa bekerja melawan gangguan dari peralatan lain. Saat ini, akurasi hingga satu meter adalah sesuatu yang hanya dapat dicapai dengan menggunakan peralatan profesional untuk pengawasan dan pemetaan.

Kerja sama antara dua perusahaan asal Cina itu juga memiliki tujuan untuk mempromosikan pengembangan sistem penentuan posisi 5G dan sistem navigasi satelit Beidou. Itu juga untuk memperkuat komunikasi informasi dan hal-hal lain yang terkait dengan industri.

OPPO dan China Mobile percaya bahwa teknologi tersebut akan tersedia secara komersial mulai tahun depan di Cina. Asumsinya adalah beberapa flagship OPPO 2021 akan dapat memberikan akurasi yang menakjubkan dengan menggunakan teknologi tersebut.

Namun, belum terlihat bagaimana teknologi ini dapat diimplementasikan di luar negeri jika ada rencana untuk mengembangkannya. Untuk saat ini, teknologi inj menjadi sesuatu yang eksklusif untuk pasar domestik OPPO, terutama dengan keterlibatan China Mobile, demikian dilaporkan Gizchina, 24 Oktober 2020.