GadgetSquad.id – Tidak berselang lama setelah meluncurkan Reno3 di Indonesia, tepatnya pada 17 Maret 2020,  OPPO kembali memperkenalkan seri Hp terbarunya untuk pasaran Indonesia, yaitu OPPO Reno3 Pro yang akan diluncurkan secara resmi hari ini (21/4/2020).

GadgetSquad berkesempatan melakukan hands on OPPO Reno3 Pro terbaru ini. Secara bentuknya, OPPO Reno3 Pro terasa ringkas saat digenggam. Dengan ukuran bodi yang mirip dengan Reno3.

Begitu pula layar OPPO Reno3 Pro yang juga berukuran mencapai 6,4 inci. Layar ini memiliki ketajaman resolusi Full HD+ (2400 x 1080 piksel) dan teknologi AMOLED. Wajar saja jika tampilan di layar OPPO Reno3 Pro terlihat tajam, jernih dan terang meski berada di kondisi outdoor.

Baca juga : Review OPPO Reno3 – Mau Bikin Konten Video/Foto Kayak Apapun, Bisa!

Sama dengan Reno3, di seri OPPO Reno3 Pro ini juga mengusung layar berdesain fullscreen dengan aspek rasio 20:9. Bezel layar yang dimiliki Reno3 Pro pun terlihat cukup tipis. Bedanya terlihat pada desain kamera depan. Jika Reno3 desain kameanya berupa poni berbentuk tetesan air, di OPPO Reno3 Pro kamera depannya berbentuk punch hole atau lubang di kanan atas. Di punch hole ini disematkan dua kamera depan. Sebelumnya, OPPO telah memberikan bocoran info yang memperlihatkan kamera depan ini memiliki resolusi 44 MP.

Beralih ke bagian bodi belakang OPPO Reno3 Pro, bodinya tampil dengan warna black, selain itu juga ada pilihan warna Sky White atau Putih Langit. Jika khawatir bagian bodi tergores atau kotor, sebaiknya gunakan softcase tambahan yang telah disematkan pada paket penjualannya.

OPPO Reno3 Pro dilengkapi dengan empat kamera yang disusun secara vertikal di sisi kiri atas di bodi belakang. Keempat kamera ini akan mengusung kemampuan yang setingkat lebih unggul dibandingkan kamera di Reno3. Selain itu juga dilengkapi dengan LED Flash yang masih terdapat dalam satu area di dalam kotak persegi panjang bersama dengan keempat kamera.

Bagi yang masih penasaran dengan keunggulan lain dari OPPO Reno3 Pro, tunggu artikel review OPPO Reno3 Pro di GadgetSquad dan juga video reviewnya di channel YouTube GagdetSquad.